Jika Anda pencinta sepak bola, Anda perlu tahu Cara Memilih dan Merawat Jersey Original karena fenomena Piala Dunia 2014 akan dimulai tak lama lagi. Momen pesta sepak bola ini biasanya disemarakkan dengan berbagai aksesori dan atribut berbau bola atau Piala Dunia. Fakta yang selalu ditemui adalah tingginya permintaan terhadap seragam kaos bola atau yang lebih dikenal dengan jersey dengan tema negara-negara peserta Piala Dunia. Bagi para supporter atau fans berat sepak bola, terasa kurang lengkap jika pada setiap acara nobar tidak memakai jersey bola dari tim nasional negara favorit. Baca juga Cara Mencuci Baju yang Benar
Home » Archives for 2014
Friday, June 6, 2014
Thursday, June 5, 2014
Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami dan Tepat
Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami dan Tepat - Jerawat adalah keadaan dimana pori-pori kulit tersumbat dan pada akhirnya menyebabkan kantung nanah yang meradang. Pada awalnya sebum dihasilkan oleh kelenjar minyak secara terus menerus dan bergerak menuju permukaan kulit melalui kelenjar folikel. Apa itu kelenjar folikel? Kelenjar folikel merupakan penghasil keratin yang nantinya ikut bergerak bersama sebum ketika menuju permukaan kulit. Biasanya tidak hanya keratin saja yang ikut bergerak bersama sebum, bakteri pun ikut bergerak menuju pori-pori. Hal ini membuat permukaan kulit wajah tetap lembab. Nah apabila pori-pori kulit wajah tersumbat oleh kulit mati dan kotoran-kotoran dari luar, maka akan menyebabkan kantung nanah yang meradang dan terjadilah pembentukan jerawat.
Manfaat Mengunyah Es Batu
Kebiasaan mengunyah es batu memang memiliki dampak buruk terutama untuk kesehatan gigi. Padahal kebiasaan mengunyah es batu dilakukan banyak orang. Sensasi dingin di mulut saat mengunyah es batu membuat orang menyukainya. Tidak hanya orang dewasa saja, anak-anak pun menyukainya. Bahkan balita juga sangat suka mengunyah es batu. Kebiasaan ini membuat gigi mudah rusah. Gigi bisa menjadi lebih pendek atau mungkin membuatnya mudah goyah, patah, retak bahkan menimbulkan kerusakan pada syaraf gigi. Jika sampai gigi rusak maka diperlukan perawatan oleh dokter gigi. Tidak hanya dengan sekali pemeriksaan saja tetapi berkali-kali karena gigi yang rusak syarafnya maka diperlukan perawatan pada saluran akar.
Wednesday, June 4, 2014
Jual Blog ternyata Hasilnya Besar Lho
Siapa yang pengen dapat uang dari internet? Termasuk saya juga ingin sekali bisa menghasilkan uang dari aktivitas online. Melakukan hobby dan bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah, memang sangat menyenangkan. Meski saat ini saya belum bisa mengeruk uang dengan jumlah banyak, tapi saya sudah sangat bersyukur karena bisa menghasilkan, daripada tidak sama sekali hehehe :D hasilnya lumayan, mungkin bisa dikatakan lebih dari cukup (untuk biaya sewa hosting dan domain) hehe :D
Perbedaan Serangan Jantung pada Wanita dan Pria
Mengapa perlu mengetahui Perbedaan Serangan Jantung pada Wanita dan Pria? Tidak ada yang mengingkari pentingnya menjaga kesehatan organ jantung sebagai salah satu organ vital di dalam tubuh manusia. Wanita yang mengalami penyakit jantung umumnya karena kurangnya pasokan oksigen ke jantung yang mengakibatkan jantung tidak berfungsi dengan baik.
Tuesday, June 3, 2014
Resep Kuliner Khas Bogor
Resep Kuliner Khas Bogor - Hari ini, 3 Juni, adalah hari jadi Bogor ke 532 tahun. Memimpin kota Bogor sejak dua bulan terakhir, Walikota baru Bogor Bima Arya Sugiharto dan jajaran pemerintahan mengusung tagline “perubahan” dan “bisa”. Besar harapan warga –termasuk admin- kota Bogor bisa bermetamorfosis dari kota macet dan kota sejuta angkot menjadi kota jasa dan kota taman yang nyaman, indah dan aman. Semoga! Baca juga Cara Membuat Burger Sendiri di Rumah
Cara Mudah Menyetrika Pakaian
Cara Mudah Menyetrika Pakaian – Menyetrika bagi sebagian orang mungkin bukan hal yang menyenangkan. Berkutat dengan banyak pakaian, setrika yang panas, membuat tangan pegal dan gerah. Apalagi jika baju yang disetrika tidak segera rapi. Tentu sangat menjengkelkan. Tidak heran jika kemudian banyak yang menggunakan jasa cuci baju atau laundry. Baca juga Cara Mudah Mencuci Pakaian dengan Mesin Cuci
Monday, June 2, 2014
Benarkah Pria dan Wanita Perlu Shampo Antiketombe yang Berbeda?
Benarkah Pria dan Wanita Perlu Shampo Antiketombe yang Berbeda? Bisa jadi menjadi pertanyaan Anda saat melihat iklan shampo antiketombe saat ini. Ada shampo khusus untuk pria dan wanita. Benarkah memang harus dibedakan? Benarkah perbedaan jenis kelamin juga membutuhkan perlakuan berbeda terhadap kulit kepala dan rambut masing-masing? Baca juga Cara Mudah Mencegah Rambut Lepek
Sunday, June 1, 2014
Cara Murah Menghijaukan Ruangan
Banyak pemilik rumah yang ingin menghijaukan ruangan di dalam rumahnya. Pulang ke rumah dan duduk di ruangan yang asri, hijau dan segar tentunya sangat menyenangkan dan menenangkan. Pikiran suntuk dan rasa lelah bisa jauh berkurang. Membuat taman indoor bisa jadi ide yang menarik, tapi Anda harus menyiapkan tempat khusus dan mengeluarkan biaya yang tidak sedikit.
Saturday, May 31, 2014
Jejaring Sosial Pemicu Nomophobia
Oleh: Gadis Kurnia Kusuma
Merasa panik jika tidak memegang telepon genggam dalam waktu tertentu? Lebih memilih ketinggalan dompet dari pada telepon selular? Lebih banyak menghabiskan waktu menatap layar handphone dibandingkan dengan menatap lawan bicara? Jika ya, maka hati-hati, Anda mungkin mengidap gejala nomophobia.
Cara Mengatasi Mata Tegang karena Penggunaan Komputer
Mata tegang (eye strain) secara umum didefinisikan sebagai suatu kondisi ketika ketegangan terjadi pada otot yang mengontrol mata. Jenis gangguan mata ini dapat disebabkan oleh berbagai hal, namun yang paling sering dikaitkan adalah karena membaca, menggunakan komputer, dan kegiatan lain yang melibatkan melihat barang-barang kecil seperti menjahit dan craft work lainnya. Baca juga Takut Operasi Katarak? Coba Tetes Mata Anti Katarak Ini
Friday, May 30, 2014
Tips Busana untuk Wanita Hamil
Kehamilan adalah saat-saat yang indah bagi wanita. Tapi dengan semakin membesarnya beberapa bagian tubuh, kebanyakan wanita hamil menghadapi dilema mode: dapatkah saya tetap tampil cantik dengan bentuk yang berubah ini? Masalah ini belum terjadi pada beberapa bulan pertama. Anda masih bisa bertahan dengan pakaian sudah Anda miliki saat ini. Periksa lemari pakaian Anda dan mulai untuk mengumpulkan pakaian yang dapat Anda pakai selama tahap awal kehamilan. Baca juga Tips Sehat Saat Hamil
Thursday, May 29, 2014
Cara Mudah Memanfaatkan Air Putih untuk Kesehatan
Cara Mudah Memanfaatkan Air Putih untuk Kesehatan tentu saja dengan mengonsumsinya sewaktu-waktu dan sebanyaknya. Hal ini tidak lain karena manfaat air putih bagi kesehatan maupun kecantikan tidak perlu diragukan lagi. Hanya saja, meskipun sudah diketahui manfaatnya, tetap saja masih banyak orang enggan untuk mengonsumsi air putih. Alhasil konsumsi air putih yang dilakukan pun masih saja kurang. Beruntung saat ini sudah semakin banyak solusi yang dilakukan untuk mengonsumsi air putih, salah satunya dengan adanya kreasi infused water. Air putih yang dimasukkan buah-buahan sehingga memberikan rasa segar saat mengonsumsinya. Baca juga Tips Hidup Sehat dan Berkualitas
Wednesday, May 28, 2014
Mengapa Nafas Perokok Begitu Berbau?
Mengapa Nafas Perokok Begitu Berbau? Mungkin hal ini seringkali dipikirkan seseorang yang memiliki teman maupun pasangan yang suka merokok. Karena tidak hanya pria saja yang merokok, wanita pun juga banyak yang suka merokok. Setiap merokok tentu saja asap rokoknya begitu menganggu orang yang tidak merokok. Tidak hanya itu saja setiap kali seorang perokok berbicara atau hanya sekedar bernafas di dekatnya selalu tercium bau yang khas dan tentu saja menganggu. Baca juga ya Tips Berhenti Merokok
Tuesday, May 27, 2014
Mengapa Orang Perlu Berlibur?
Mengapa Orang Perlu Berlibur? adakalanya menjadi hal menarik untuk dibahas. Seberapa penting liburan diperlukan dan apa sebenarnya liburan itu? Menurut KBBI, libur adalah bebas dari bekerja atau masuk sekolah. Sementara berlibur adalah pergi bersenang-senang, bersantai-santai menghabiskan waktu libur. Sedangkan liburan adalah masa libur. Nah, dengan kata lain orang bisa menghabiskan liburan jika tidak berkutat dengan pekerjaan atau aktifitas lainnya. Terlalu penat dan jenuh akibat pekerjaan maupun aktifitas sehari-hari sering menjadi alasan utama orang memutuskan untuk berlibur. Keputusan untuk berlibur juga perlu direncanakan agar berjalan dengan baik. Baca juga ya Tips Wisata Murah di Jogja
Tanda-tanda Kamu sedang Jatuh Cinta dengan Seseorang
Apa Tanda-tanda Kamu sedang Jatuh Cinta dengan Seseorang? - Pasti kamu semua pernah merasakan yang nama nya jatuh cinta. Apalagi cinta pertama, tentu sangat sulit untuk dilupakan. Bagaimana mungkin bisa, karena pada saat itulah kisah asamara kamu sedang menggebu-gebu hehe :D
Monday, May 26, 2014
Apa Alasan Wanita Mudah Maafkan Kekasih Selingkuh?
Apa Alasan Wanita Mudah Maafkan Kekasih Selingkuh? Pernahkah berfikir demikian saat ada seorang teman atau sahabat yang dengan mudahnya memaafkan kekasihnya yang sudah berselingkuh? Pasalnya ada begitu banyak perselingkuhan yang terjadi pada sebuah hubungan. Beberapa diantaranya tentu saja tidak memaafkan perselingkuhan tersebut. Apalagi jika sudah dilakukan berkali-kali tetapi masih juga mengingkari.
Cara Memasang Link Afiliasi dan Referral yang Tepat di Blog
Bagaimana Cara Memasang Link Afiliasi dan Referral di Blog? Sangat mudah tentunya apabila anda sudah bisa membuat link pada teks di sebuah artikel postingan. Namun, pemasangan yang tepat dan bisa menarik member / downline itu yang sulit (untuk link referral) dan produk bisa laris laku terjual (untuk link afiliasi).
Sunday, May 25, 2014
Contoh Menu Sarapan Pagi Cepat Saji
Contoh Menu Sarapan Pagi Cepat Saji - Bagi sebagian orang, sarapan menjadi hal penting untuk memulai hari. Sarapan dinilai sebagai tabungan energi untuk memulai hari. Selain bisa menjadi nutrisi bagi otak sehingga bisa meningkatkan konsentrasi saat beraktifitas. Sarapan juga dinilai mampu menekan keinginan makan yang tidak terkontrol saat waktu makan siang. Namun ada pula yang menganggap untuk memulai hari tidak perlu sarapan. Sarapan dianggap justru membuat orang mengantuk. Nah, bagi Anda penggemar sarapan mungkin bisa menjadi pengingat bahwa sarapan adalah makanan untuk memulai hari sehingga tidak perlu terlalu banyak. Secukupnya saja dan tidak akan membuat rasa kantuk. Baca juga Infused Water Bermanfaat untuk Detoksifikasi
Jadikan Donor Darah sebagai Gaya Hidup
Jika Anda berbadan sehat dan memenuhi syarat untuk menjadi donor darah, jangan ragu untuk menjadikan donor darah sebagai rutinitas dan gaya hidup baru Anda. Alangkah indahnya jika mendonorkan darah bisa menjadi tren di kalangan anak muda dan mereka bangga jika bisa menjadi pendonor darah yang aktif dan rutin.
Saturday, May 24, 2014
Infused Water Bermanfaat untuk Detoksifikasi
Infused Water Bermanfaat untuk Detoksifikasi bisa menjadi alternatif minum air putih. Sangat cocok bagi siapa saja yang tidak menyukai minum air putih karena alasan tidak berasa. Infused water yang dimaksud disini bukan infused yang dipasang ketika dirawat di rumah sakit. Infused water yang dimaksud di sini adalah air putih yang di dalamnya dimasukkan potongan buah-buahan dan didiamkan selama beberapa jam. Kemudian air tersebut bisa diminum.
Menemukan Belahan Jiwa
Menemukan belahan jiwa adalah impian banyak orang, apakah termasuk Anda juga? Istilah belahan jiwa atau soul mate sering digunakan untuk menyebut hubungan seseorang dengan orang lain ketika di antara keduanya ada perasaan empati yang dalam dan tulus, persahabatan, kasih sayang, dan saling memahami. Sebenarnya belahan jiwa dapat terjadi pada berbagai jenis hubungan, jadi tidak selalu melibatkan cinta romantis antara wanita dan pria. Belahan jiwa Anda bisa merupakan teman dekat, rekan kerja, partner bisnis dan siapa pun yang berpengaruh pada hidup Anda.
Friday, May 23, 2014
Manfaat Menulis untuk Mengurangi Stress dan Trauma
Manfaat Menulis untuk Mengurangi Stress dan Trauma - Apakah Anda memiliki kebiasaan menuliskan pengalaman emosional yang Anda alami? Mungkin bisa dikatakan semacam menulis diary. Kesannya cenderung jaman dulu (jadul) banget namun ternyata menuliskan tentang hal-hal emosional yang kita alami bisa mengurangi strees. Khususnya bagi orang-orang yang mengalami pengalaman yang kurang menyenangkan misalnya patah hati, bertengkar dengan pacar, pacar selingkuh dan sebagainya dengan menuliskan pengalaman tersebut pada beberapa orang bisa mengurangi dampak stress atau trauma yang ditimbulkan. Baca juga Cara Mendapatkan Ide Menulis di Blog
Thursday, May 22, 2014
Cara Memasang Url Posting Sebelumnya ke Dalam Posting Baru
Bagaimana Cara Memasang Url Posting Sebelumnya ke Dalam Posting Baru? Ini merupakan tutorial dasar untuk pemula blogging. Saya membuat tutorial ini untuk membantu sahabat-sahabat blogger yang baru saja bergabung dengan dunia blogging, dan masih bingung untuk Membuat Link Teks Pada Artikel di Blog. Link teks model ini biasanya dinamakan Internal Link, artinya link halaman posting lain dalam satu blog yang disisipkan dalam sebuah posting.
Cara Melupakan Mantan Pacar / Bekas Kekasih
Bagaimana Cara Melupakan Mantan Pacar atau Bekas Kekasih? Mudah! Mungkin yang tersulit adalah ngelupain cinta pertama hehe :D Kalau kamu habis diputusin sama cowok kamu, iya udah lepaskan aja. Lagian ngapain juga masih diharepin lagi? Karena mantan cowok kamu belum tentu mengharapkan kamu lagi. So, buang jauh-jauh nama si-dia dari fikiranmu! Saatnya memulai lembaran baru dengan menjadi diri kamu sendiri.
Cara Mengenali Krim Wajah Mengandung Merkuri
Cara Mengenali Krim Wajah Mengandung Merkuri ada baiknya memang diketahui agar terhindar dari zat yang berbahaya bagi kulit tersebut. Merkuri pada dasarnya sebuah zat yang paling cepat untuk membuat kulit menjadi putih. Hanya saja zat ini memiliki efek samping yang merugikan. Kosmetik yang mengandung merkuri lama-kelamaan akan menggerus atau menghancurkan lapisan kulit terluar. Kulit memang tampak putih dan halus namun sebenarnya kulit menjadi lebih tipis dan tidak lagi memiliki lapisan pelindung. Kulit menjadi lebih rentan rusak dan sensitif. Misalnya terkena sinar matahari walaupun hanya sebentar, kulit akan terasa pedih dan tampak kemerahan. Baca juga Cara Alami Merawat Kulit Wajah
Wednesday, May 21, 2014
Mengenal Wisata Karnaval Busana
Peragaan busana memang telah dikenal di berbagai belahan dunia. Melalui acara ini, seorang desainer bisa memperkenalkan koleksi busananya atau hasil desain busana mereka. Sehingga rancangan para desainer ini kemudian banyak dilirik dan diminati. Peragaan busana atau Fashion Show diadakan pertama kali di Perancis sementara Fashion Week diadakan pertama kali di Amerika Serikat. Baca juga Wisata Menjelajah Eksotisnya Kota Jogja
Tuesday, May 20, 2014
Tips Membersihkan Kamar Mandi
Sepertinya masih banyak yang menganggap membersihkan kamar mandi adalah pekerjaan yang melelahkan dan tidak menyenangkan sama sekali. Jangankan mengerjakannya, ngebayanginnya aja sudah males. Tapi kalau Anda sudah tahu tips membersihkan kamar mandi dengan benar dan mengikuti langkah-langkahnya, bersih-bersih kamar mandi tidak serepot yang Anda bayangkan.
Monday, May 19, 2014
Wisata Menjelajah Eksotisnya Kota Jogja
Jogja memang identik sebagai kota wisata. Ada banyak lokasi wisata yang bisa dikunjungi. Wisata alam jumlahnya pun tak terkira. Ada banyak pantai yang bisa dituju. Pantai-pantai di Gunungkidul maupun pantai-pantai di wilayah Bantul. Belum lagi wisata menikmati sejuknya Kaliurang. Nah, selain menjelajah alam, Anda juga bisa menjelajahi kota Jogja. Baca juga Tips Wisata Murah di Jogja
Sunday, May 18, 2014
Cara Mencegah Anak-Anak Kecanduan Menonton Televisi
Bagaimana Cara Mencegah Anak-Anak Kecanduan Menonton Televisi? - Anak-anak sangat suka menonton acara televisi. Sudah banyak diketahui bahwasanya anak-anak seringkali lebih banyak ditemani televisi dibandingkan orang tuanya. Meskipun televisi adakalanya memberikan informasi yang mampu menambah pengetahuan, namun sayangnya acara televisi yang bersahabat dengan anak sangat minim.
Saturday, May 17, 2014
Manfaat Field Trip untuk Pendidikan Anak-Anak
Manfaat Field Trip untuk Pendidikan Anak-Anak mungkin belum banyak diketahui oleh banyak orang terutama orang tua. Field trip bisa dipahami sebagai kunjungan ke lapangan atau karya wisata. Meskipun dikatakan sebagai karya wisata bukan berarti harus mengunjungi tempat-tempat wisata yang harus membayar tiket misalnya kebun binatang, musem dan sebagainya. Kegiatan field trip ini tidak harus dilakukan dari pihak sekolah tetapi juga bisa dilakukan para orang tua, kakak, saudara atau keluarga lainnya.
Friday, May 16, 2014
Cara Hemat Mempercantik Interior Rumah
Siapa sih yang tidak ingin memiliki rumah yang terlihat indah? Mempercantik interior rumah tidak perlu menguras kantong lho. Tidak perlu khawatir jika Anda sedang tidak memiliki dana lebih untuk membeli berbagai hiasan interior. Dengan kreatifitas dan kejelian, Anda bisa berkreasi dengan memanfaatkan perabot rumah yang sudah ada, mendaur ulang barang bekas dan memanfaatkan apa yang ada di halaman atau kebun rumah.
Thursday, May 15, 2014
3 Manfaat Cokelat Bagi Tubuh Anda
Bagi anda yang suka mengkonsumsi cokelat tentunya artikel ini akan membuat anda merasa senang dan gembira, karena pasalnya makanan kesukaan anda tersebut memiliki manfaat yang nyata bagi tubuh anda. Baca juga Cara Merawat Orang Tua Lansia / Lanjut Usia di Rumah
Cokelat tentunya memiliki rasa yang lezat, mulai dari manis, pahit, pasti membuat anda makin ketagihan dan terus ketagihan. Walau banyak sekali kabar yang menyatakan bahwa mengkonsumsi cokelat terlalu banyak dapat merugikan fisik anda, namun banyak juga manfaat yang dihasilkan dari mengkonsumsi cokelat. Berikut 3 Manfaat Cokelat Bagi Tubuh Anda:
[read more..]
Cokelat tentunya memiliki rasa yang lezat, mulai dari manis, pahit, pasti membuat anda makin ketagihan dan terus ketagihan. Walau banyak sekali kabar yang menyatakan bahwa mengkonsumsi cokelat terlalu banyak dapat merugikan fisik anda, namun banyak juga manfaat yang dihasilkan dari mengkonsumsi cokelat. Berikut 3 Manfaat Cokelat Bagi Tubuh Anda:
- Menurunkan tekanan darah dan kolesterol. Cokelat mengandung senyawa yang berfungsi untuk menenangkan syaraf-syaraf yang tegang. Dark Chocolate, sudah ditunjukkan dalam studi untuk menurunkan tekanan darah.
- Mengandung Antioksidan yang Tinggi. Cokelat mengandung flavanol, yang merupakan senyawa sejenis flavanoid. Flavanoid adalah senyawa yang dapat berperan sebagai antioksidan dan membantu menangkal radikal bebas di dalam tubuh anda.
- Mengandung Anti Depresan. Hasil penelitian membuktikan bahwa coklat mengandung serotonin, alami anti-depresan. Sebuah penelitian lain juga menemukan fakta lainnya bahwa pencairan cokelat di mulut akan membuat perasaan senang yang lebih lama.
Anda tentunya sudah mengetahui manfaat-manfaat cokelat bagi tubuh kesayangan anda bukan? Jadi, sangat baik apabila anda sedang mengalami situasi-situasi tertentu anda memakan cokelat untuk memeberikan manfaat bagi tubuh anda. Jangan lewatkan posting menarik lainnya tentang Bahaya Penyakit Batuk-Pilek dan Cara Mengatasinya
3 Manfaat Bermain Musik
Sering sekali kita menganggap bahwa bermain musik hanya merupakan sekedar sarana untuk mengungkapkan perasaa, hobi, kesenangan, atau bahkan banyak juga yang memandangnya dengan sebelah mata. Padahal musik memiliki banyak manfaat, banyak penelitian menemukan fakta bahwa bermain musik memiliki manfaat bagi mereka yang memainkannya dalam term waktu yang panjang. Baca juga 4 Hadiah Romantis Sederhana Untuk Sang Kekasih
[read more..]
Cara Merawat Orang Tua Lansia / Lanjut Usia di Rumah
Merawat Orang Tua Lansia di Rumah bukanlah hal yang mudah, terutama jika mereka telah menunjukkan gejala kepikunan. Namun, jika Anda sebagai anak memiliki niat, waktu dan kemampuan, jangan ragu untuk mengajak orang tua untuk hidup bersama-sama. Anda dan seluruh anggota keluarga bisa membekali diri dulu dengan pengetahuan yang terkait sehingga merawat orang tua lansia menjadi lebih mudah.
Wednesday, May 14, 2014
Manfaat Minum Soda
Minuman soda atau berkarbonasi dianggap berbahaya bagi tubuh dan Manfaat Minum Soda jelas tidak banyak diketahui. Selama ini memang banyak informasi yang menyebutkan bahwasanya minuman soda bisa menyebabkan diabetes, perut buncit, obesitas, dan sebagainya. Intinya mengonsumsi minuman soda akan menyebabkan berbagai macam penyakit atau bisa dikatakan berbahaya bagi tubuh.
Tuesday, May 13, 2014
Cara Mudah Mengurangi Rasa Panas Akibat Sambal
Cara Mudah Mengurangi Rasa Panas Akibat Sambal - Kepedasan akibat makan sambal atau cabai itu hal yang biasa. Bahkan menjadi sensasi luar biasa karena mampu menambah keinginan untuk makan. Namun adakalanya setelah makan sambal tangan kita juga ikut terasa panas. Padahal sudah cuci tangan namun tangan masih juga terasa panas. Hal ini juga bisa terjadi setelah mengiris cabai saat menyiapkan bumbu masakan atau juga akibat mencuci bekas sambal. Rasanya tentu tidak nyaman.
Sunday, May 11, 2014
Bagaimana Menulis Bisa Mendatangkan Penghasilan?
Bagaimana Menulis Bisa Mendatangkan Penghasilan? Mungkin ini bisa menjadi salah satu daya tarik penulis pemula. Ketika menulis bisa mendatangkan pundi-pundi rupiah atau dolar. Tidak disalahkan karena memang kenyataannya, untuk beberapa orang, menulis bisa mendatangkan pemasukan. Itu sebabnya, ada banyak buku, artikel yang menjelaskan bagaimana menulis bisa mendatangkan uang begitu menarik perhatian. Menulis buku, menulis artikel di media cetak seperti koran, tabloid atau majalah, menulis konten blog dan sebagainya. Baca artikel yang relevan Daftar Situs Penyedia Program Afiliasi Terbaik dan Terpercaya
Saturday, May 10, 2014
Tujuan dan Manfaat Koperasi
Halo para bloggers! Setelah pada hari sebelumnya penulis menghadirkan artikel yang berjudul "Mari Mengenal 'Koperasi' Si Besar Yang Dianggap Kecil" maka pada kali ini kita akan membahas lebih lanjut tentang koperasi, terutama pada Tujuan dan Manfaat dari Koperasi.
Tentunya apabila kita ingin mengenal sesuatu, melakukan sesuatu, atau yang lainnya kita perlu mengetahui apa tujuan dan manfaat dari sesuatu tersebut. Dalam hal ini kita akan mengenal lebih jauh tentang koperasi, maka ada baiknya kita mengetahui dulu apa tujuan dan manfaat koperasi tersebut. Langsung saja kita ke pokok bahasan, okay! Baca juga Tips Memilih Buku yang Tepat untuk Anak
Tujuan Koperasi
Tentunya Koperasi sebagai badan usaha juga harus memiliki tujuan yang telah ditetapkan, untuk di Indonesia pembentukan koperasi memiliki berbagai macam tujuan, yaitu:
[read more..]
Tentunya apabila kita ingin mengenal sesuatu, melakukan sesuatu, atau yang lainnya kita perlu mengetahui apa tujuan dan manfaat dari sesuatu tersebut. Dalam hal ini kita akan mengenal lebih jauh tentang koperasi, maka ada baiknya kita mengetahui dulu apa tujuan dan manfaat koperasi tersebut. Langsung saja kita ke pokok bahasan, okay! Baca juga Tips Memilih Buku yang Tepat untuk Anak
Tujuan Koperasi
Tentunya Koperasi sebagai badan usaha juga harus memiliki tujuan yang telah ditetapkan, untuk di Indonesia pembentukan koperasi memiliki berbagai macam tujuan, yaitu:
- Memajukan Kesejahteraan Anggota
- Memajukan Kesejahteraan Masyarakat
- Membangun Tatanan Ekonomi Nasional
Ketiga tujuan pokok dari Koperasi tersebut saling memiliki keterkaitan antara satu sama lain. Dengan adanya koperasi kebutuhan para anggota dapat diperoleh di koperasi. Dengan terpenuhinya kebutuhan anggota koperasi tersebut maka semakin meningkat pula kesejahteraan anggota koperasi. Dengan memajukan kesejahteraan anggotanya tentu koperasi secara otomatis juga memajukan kesejahteraan masyarakat sekitar dengan berbagai peran sosialnya serta juga membangun tatanan ekonomi sosial.
Apabila kita menelusuri keseluruhan dari tujuan koperasi tersebut maka kita akan menyadari bahwa tujuannya keseluruhan adalah mwujudkan masyarakat yang maju, adil, dan makmur berlandaskan Pancasila dan UUD 1945.
Manfaat Koperasi
Manfaat koperasi sebenarnya tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan anggota saja. Namun, apabila anda menjadi anggota dari sebuah koperasi, anfa akan memperoleh manfaat - manfaat lainnya, yakni:
- Setiap anggota dapat berlatih bertanggung jawab
- Setiap anggota dapat memahami cara berorganisasi dan bergotong royong, dimana sifat gotong royong merupakan pribadi bangsa Indonesia yang sesungguhnya.
- Pada akhir tahun setiap anggota akan mendapatkan keuntungan yang disebut SHU (Selisih Hasil Usaha)
Tips Memilih Buku yang Tepat untuk Anak
Seperti yang dituliskan sebelumnya mengenai Manfaat Buku Bagi Perkembangan Anak maka buku sudah selayaknya menjadi sahabat anak. Bagi para orang tua yang sering membaca buku atau rajin ke toko buku maka memilih buku untuk anak bukanlah hal yang susah. Namun bagi orang tua yang jarang ke toko buku dan tidak suka membaca bisa jadi kesulitan memilih buku untuk anak-anak.
Manfaat Bermain Ayunan
Ayunan adalah salah satu permainan yang selalu menjadi favorit bagi anak-anak. Mudah ditemui di hampir setiap taman kota dan tempat bermain anak, kita sering melihat anak-anak berbeda usia sedang asyik dan bersenang-senang bermain ayunan. Bisa berayun-ayun dan menggoyangkan kaki di udara memang memberikan kegembiraaan tersendiri. Admin yakin banyak orang dewasa yang masih menyukai permainan ini tetapi fasilitas ayunan yang ditemui di taman kota biasanya kurang kuat dipakai untuk orang dewasa. Baca juga Beberapa Kesalahan Orangtua dalam Mendidik Anak
Friday, May 9, 2014
Mari Mengenal "Koperasi", Si Besar Yang Dianggap Kecil
Di Indonesia, koperasi seringkali dianggap sebelah mata oleh masyarakat, hal ini dikarenakan kebanyakan koperasi yang mereka kenal hanyalah merupakan badan usaha kecil-kecilan yang tidak begitu menjamin, belum lagi beberapa waktu lalu sempat tersebar kabar sebuah koperasi berinisial koperasi tenda biru (eh salah, berinisial TB maksudnya hehe) yang menyengsarakan para anggotanya karena para pengurus yang mengumpulan dana dari masyarakat sangat tidak bertanggung jawab. Baca juga Mindset Bisnis: Berkaca Pada Model Start-Up di Indonesia
Citra buruk koperasi ini tentu membuat banyak orang tidak tertarik untuk bergabung di dalamnya dan parahnya lagi bahkan banyak juga yang tidak ingin tahu terlebih dahulu apa itu koperasi. Pada kesempatan kali ini, saya akan membantu anda memperkenalkan badan usaha yang disebut "Koperasi" si besar yang sering dianggap kecil.
Pengertian Koperasi
Koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang - orang atau badan hukum koperasi yang melandaskan segala kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi yang pastinya sebagai gerakan ekonomi rakyat berdasarkan asas kekeluargaan.
Prinsip Koperasi Menurut ICA (International Cooperative Alliance)
Jangan lewatkan posting menarik lainnya di Ririn's Blog tentang Cara Mudah Memilih Hotel Murah di Kota Kembang Bandung
[read more..]
Citra buruk koperasi ini tentu membuat banyak orang tidak tertarik untuk bergabung di dalamnya dan parahnya lagi bahkan banyak juga yang tidak ingin tahu terlebih dahulu apa itu koperasi. Pada kesempatan kali ini, saya akan membantu anda memperkenalkan badan usaha yang disebut "Koperasi" si besar yang sering dianggap kecil.
Pengertian Koperasi
Koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang - orang atau badan hukum koperasi yang melandaskan segala kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi yang pastinya sebagai gerakan ekonomi rakyat berdasarkan asas kekeluargaan.
Prinsip Koperasi Menurut ICA (International Cooperative Alliance)
- Pengelolaan yang bersifat demokratis
- Keanggotaan bersifat sukarela
- Partisipasi anggota dalam kegiatan ekonomi
- Pengembangan Pendidikan, Pelatihan, dan Informasi,
- Serta Kebebasan dan Ekonomi.'
Jenis-Jenis Koperasi
- Koperasi Sektor Riil --> Koperasi Konsumen, Koperasi Produsen, Koperasi Pemasaran, dan Koperasi Jasa
- Koperasi Sektor Finansial --> Koperasi Simpan Pinjam
Sumber Modal Koperasi
- Simpanan Pokok. Yaitu simpanan yang wajib dibayarkan anggota kepada koperasi sebagai mahar untuk masuk menjadi anggota koperasi. Simpanan ini tidak dapat diambil kembali oleh anggota.
- Sertifikat Modal Koperasi. Bentuknya seperti saham, namun hanya dapat diperjualbelikan antar anggota dan koperasi itu sendiri.
- Dana Cadangan. Dana cadangan merupakan sejumlah uang yang diperoleh dari penyisihan Sisa Hasil Usaha yang berguna untuk mengembangkan modal sendiri serta menutup kerugian koperasi apabila hal tersebut diperlukan
- Hibah. Hibah adalah sejumlah modal berupa uang atau barang yang diterima dari pihal lain dan bersifat tidak mengikat.
- Modal Pinjaman. Bisa dari anggota & calon anggota, koperasi lainnya yang didasarkan atas perjanjian kerja sama, penerbitan obligasi, bank dan lembaga keuangan lainnya, serta sumber lain yang sah secara huku,
Sejarah Koperasi Dunia
Gagasan Koperasi muncul pertama kali dari pemikiran Robert Owen (1771 - 1858) yang menerapkannya pertama kali pada usaha pemintalan kapas di daerah New Lanark, Skotlandia. Lalu dikembangkan lebih lanjut oleh WIlliam King (1786 - 1865) dengan cara mendirikan sebuah toko koperasi di Brighton, Inggris. Pada tanggal 1 Mei 1828, William menerbitkan publikasi bulanan yang memiliki nama The Cooperator, dimana berisi tentang berbagai ide dan gagasan serta saran - saran praktis tentang mengelola toko dengan menggunakan prinsip koperasi.
Potensi Koperasi
Koperasi sebenarnya memiliki potensi yang sangat besar untuk membangun perekonomian sebuah negara, terutama negara seperti Indonesia yang secara undang-undang sebenarnya menganut sistem ekonomi kerakyatan. Koperasi mempunyai peluang hebat di negara kita tercinta ini, karena dalam Koperasi setiap anggota memiliki kedudukan yang sama, tingkat suara yang sama, sehingga membuat keadilan lebih merata tidak seperti sistem ekonomi kapitalis. Koperasi juga mengedepankan peran sosial dalam masyarakat yang akan sangat menguntungkan bagi semua pihak. Untuk Mengenal Lebih jauh apa itu koperasi dan apa saja manfaatnya anda dapat membaca artikel lanjutan yang berjudul "Tujuan dan Manfaat Koperasi"
Mengenal Penemu Video Game
Video game banyak orang yang menyukainya. Tidak hanya anak-anak tetapi juga remaja bahkan orang dewasa pun ada yang menyukainya. Apa sebenarnya video game itu? menurut Wikipedia video game dipahami sebagai permainan yang menggunakan interaksi antarmuka pengguna melalui gambar yang dihasilkan oleh piranti video. Video game biasanya menyediakan sistem reward seperti pemberikan poin atau skor tertentu. Reward tersebut diberikan saat berhasil menyelesaikan berbagai tugas yang ada pada game tersebut. Lalu siapa penemu video game? baca juga Kenali Bahaya Begadang!
Thursday, May 8, 2014
3 Manfaat Mandi Air Dingin di Pagi Hari
Beberapa waktu yang lalu penulis sudah share informasi tentang Cara Mengatasi Telapak Kaki Pecah-Pecah sebagai panduan praktis bagi anda yang sedang ingin mengobati telapak kaki yang pecah-pecah, maka dalam kesempatan kali ini penulis akan membagikan informasi bermanfaat tentang 3 Manfaat Mandi Air Dingin di Pagi Hari. Sahabat ririn's blog, bagi anda yang mungkin belum mengetahui apa saja yang dapat kita lakukan sebelum jam 6 pagi untuk menjalankan pola dan gaya hidup yang sehat, maka artikel ini merupakan salah satu jawaban dari pertanyaan tersebut! Anda dapat menjalankan 3 gaya hidup sehat yang dapat dilakukan oleh semua orang di pagi hari yaitu, olahraga pagi, minum air putih, dan mandi air dingin.
Yang kali ini akan kita bahas adalah poin ke 3 yaitu mandi air dingin. Biasanya orang menghindari air dingin di pagi hari karena akan membuat tubuh mereka merasa gemetar dan tentunya kedinginan, tapi anda perlu mengetahui bahwa mandi air dingin di pagi hari dapat memberikat manfaat yang baik bagikesehatan anda. Berikut 3 Manfaat Mandi Air Dingin di Pagi Hari bagi tubuh anda. Baca juga ya Kenali Bahaya Begadang!
1. Meningkatkan Sistem Daya Tahan Tubuh. Mandi dengan menggunakan air di pagi hari dapat membuat tubuh anda terangsang untuk memproduksi sel darah putih lebih banyak. Sel darah putih tersebut mempunyai peran sebagai penangkal serangan kuman-kuman dan bakteri yang dapat membahayakan tubuh anda.
2. Mengurangi Tingkat Stres. Mulai dengan membasahi tubuh anda dengan air dingin di pagi hari akan membuat seluruh bagian tubuh mendapati pasokan oksigen yang memang sangat dibutuhkan dalam jumlah yang cukup. Kebutuhan organ-organ tubuh anda akan oksigen yang terpenuhi akan mengurangi tingkat stres yang anda alami.
3. Melancarkan Sirkulasi Darah. Aliran darah yang terdapat di dalam tubuh anda menjadi lancar apabila anda mandi menggunakan air dingin di pagi hari sehingga seluruh organ tubuh anda tetap terpelihara dan terjaga pastinya.
Setelah anda Mengetahui Manfaat dari Mandi Air Dingin di Pagi Hari, tidak ada salahnya untuk mulai membiasakan menggunakan air dingin dalam kegiatan membasuh dan membersihkan diri anda di pagi hari esok bukan? Jangan lewatkan update artikel menarik lainnya di Ririn's Blog tentang Kenali Penyebab Perut Buncit
[read more..]
Yang kali ini akan kita bahas adalah poin ke 3 yaitu mandi air dingin. Biasanya orang menghindari air dingin di pagi hari karena akan membuat tubuh mereka merasa gemetar dan tentunya kedinginan, tapi anda perlu mengetahui bahwa mandi air dingin di pagi hari dapat memberikat manfaat yang baik bagikesehatan anda. Berikut 3 Manfaat Mandi Air Dingin di Pagi Hari bagi tubuh anda. Baca juga ya Kenali Bahaya Begadang!
1. Meningkatkan Sistem Daya Tahan Tubuh. Mandi dengan menggunakan air di pagi hari dapat membuat tubuh anda terangsang untuk memproduksi sel darah putih lebih banyak. Sel darah putih tersebut mempunyai peran sebagai penangkal serangan kuman-kuman dan bakteri yang dapat membahayakan tubuh anda.
2. Mengurangi Tingkat Stres. Mulai dengan membasahi tubuh anda dengan air dingin di pagi hari akan membuat seluruh bagian tubuh mendapati pasokan oksigen yang memang sangat dibutuhkan dalam jumlah yang cukup. Kebutuhan organ-organ tubuh anda akan oksigen yang terpenuhi akan mengurangi tingkat stres yang anda alami.
3. Melancarkan Sirkulasi Darah. Aliran darah yang terdapat di dalam tubuh anda menjadi lancar apabila anda mandi menggunakan air dingin di pagi hari sehingga seluruh organ tubuh anda tetap terpelihara dan terjaga pastinya.
Setelah anda Mengetahui Manfaat dari Mandi Air Dingin di Pagi Hari, tidak ada salahnya untuk mulai membiasakan menggunakan air dingin dalam kegiatan membasuh dan membersihkan diri anda di pagi hari esok bukan? Jangan lewatkan update artikel menarik lainnya di Ririn's Blog tentang Kenali Penyebab Perut Buncit
Kenali Bahaya Begadang!
Setelah sebelumnya admin share postingan tentang Cara Mudah Mencegah Rambut Lepek sebagai tips praktis bagi anda yang ingin punya rambut sehat dan cantik, maka dalam kesempatan yang berbahagia ini admin akan membagikan informasi tentang Kenali Bahaya Begadang!. Begadang adalah sebuah aktifitas yang terkadang memang diperlukan apabila sedang mengerjakan sesuatu yang penting atau sekedar mencari hiburan saja, hal ini tidak bisa kita pungkiri mengingat waktu yang kita miliki kebanyakan habis untuk bekerja.
Namun kebiasaan begadang bukan lah hal yang baik, selain akan mempengaruhi produktivitas anda sebagai seorang individu, terlalu sering begadang akan menurunkan tingkat kesehatan anda. Dalam Artikel ini penulis akan membantu anda untuk Mengenali Dampak Buruk dan Bahaya dari Begadang. Jangan lupa baca juga artikel yang relevan 5 Tips Ampuh Menghindari Penyakit
1. Menghancurkan Memori. Fungsi dari tidur selain untuk mengistirahatkan segala organ tubuh anda yang telah bekerja seharian juga berguna untuk menyimpan memori. Tetapi apabila seseorang begadang, maka otak yang tadinya berfungsi untuk merekam kembali kejadian yang telah dialami sepanjang hari gagal menjalankan fungsinya, sehingga ia akan mudah lupa.
2. Sulit Konstentrasi, begadang juga memberikan dampak buruk lainnya yang sangat mengganggu yaitu menurunkan tingkat konsentrasi (Baca: Cara Belajar Efektif)
3. Tubuh Meronta. Yap, saat begadang biasanya orang-orang merasa fit dan kondisi badan asyik untuk diajak tetap stay semalaman, padahal sebenarnya begadang membuat berbagai organ vital anda meronta-ronta karena dipacu untuk bekerja lebih keras dan lewat dari waktu yang seharusnya.
4. Berisiko Stroke. Apabila anda sewaktu muda sudah sering begadang, maka hal tersebut akan meningkatkan resiko anda terkena stroke di masa tua nantinya.
So, pastinya anda sudah mengenali segala Bahaya dan Dampak Buruk dari Begadang bukan? Oleh karena itu, bijak lah dalam memanfaatkan waktu anda, jika memang tidak ada sesuatu yang sangat penting untuk dilakukan saat larut malam sebaiknya anda mengistirahatkan tubuh anda guna mempersiapkan kondisi badan serta pikiran yang fit di kemudian hari. Jangan lewatkan posting bermanfaat lainnya di Ririn's Blog tentang Mengenal Manfaat Bersepeda
[read more..]
Namun kebiasaan begadang bukan lah hal yang baik, selain akan mempengaruhi produktivitas anda sebagai seorang individu, terlalu sering begadang akan menurunkan tingkat kesehatan anda. Dalam Artikel ini penulis akan membantu anda untuk Mengenali Dampak Buruk dan Bahaya dari Begadang. Jangan lupa baca juga artikel yang relevan 5 Tips Ampuh Menghindari Penyakit
1. Menghancurkan Memori. Fungsi dari tidur selain untuk mengistirahatkan segala organ tubuh anda yang telah bekerja seharian juga berguna untuk menyimpan memori. Tetapi apabila seseorang begadang, maka otak yang tadinya berfungsi untuk merekam kembali kejadian yang telah dialami sepanjang hari gagal menjalankan fungsinya, sehingga ia akan mudah lupa.
2. Sulit Konstentrasi, begadang juga memberikan dampak buruk lainnya yang sangat mengganggu yaitu menurunkan tingkat konsentrasi (Baca: Cara Belajar Efektif)
3. Tubuh Meronta. Yap, saat begadang biasanya orang-orang merasa fit dan kondisi badan asyik untuk diajak tetap stay semalaman, padahal sebenarnya begadang membuat berbagai organ vital anda meronta-ronta karena dipacu untuk bekerja lebih keras dan lewat dari waktu yang seharusnya.
4. Berisiko Stroke. Apabila anda sewaktu muda sudah sering begadang, maka hal tersebut akan meningkatkan resiko anda terkena stroke di masa tua nantinya.
So, pastinya anda sudah mengenali segala Bahaya dan Dampak Buruk dari Begadang bukan? Oleh karena itu, bijak lah dalam memanfaatkan waktu anda, jika memang tidak ada sesuatu yang sangat penting untuk dilakukan saat larut malam sebaiknya anda mengistirahatkan tubuh anda guna mempersiapkan kondisi badan serta pikiran yang fit di kemudian hari. Jangan lewatkan posting bermanfaat lainnya di Ririn's Blog tentang Mengenal Manfaat Bersepeda
Mengenal Manfaat Bersepeda
Setelah sebelumnya admin sudah share informasi tentang Kesalahan yang Sering dilakukan Orang Tua dalam Mendisiplinkan Anak, maka dalam kesempatan kali ini akan share tentang Mengenal Manfaat Bersepeda. Mungkin bisa mendorong lebih banyak orang untuk mencoba olahraga satu ini. Belakangan bersepeda telah menjadi gaya hidup. Hal ini tentu saja bukan hanya karena alasan hidup sehat tetapi juga adanya kampanye hemat energi dan global warming. Pada dasarnya olahraga yang mengandalkan tungkai ini memang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
Wednesday, May 7, 2014
5 Tips Ampuh Menghindari Penyakit
Beberapa waktu yang lalu admin share informasi tentang Cara Mudah Mencegah Rambut Lepek, kali ini admin mau membagikan informasi menarik tentang 5 Tips Ampuh Menghindari Penyakit. Menjaga tubuh anda dari penyakit merupakanlah sebuah keharusan, walau kondisi cuaca yang tidak menentu saat ini bisa saja membuat anda jatuh sakit, anda tetap harus meyakinkan bahwa diri anda sehat-sehat saja agar anda dapat menjalankan aktifitas sehari-hari seperti biasa.
Tentu merupakan sebuah kerugian besar apabila anda sakit, mulai dari kerugian waktu yang seharusnya dapat anda gunakan untuk bekerja atau bermain dengan keluarga anda, hingga kerugian di sisi keuangan karena harus membayar obat-obat serta perlu ke dokter.
Untuk itu sebaiknya anda menjaga dan melindungi tubuh anda dari segala virus dan bakteri yang berpotensi menyerang tubuh anda dan jangan membiasakan diri terlalu cepat mengkonsumsi obat-obatan yang berbahan dasar kimia. Maka dari itu ririn's blog akan memberikan anda beberapa tips untuk menjaga kesehatan anda dan menjauhkan tubuh dari berbagai macam penyakit. 5 Tips Ampuh Menghindari Penyakit: Baca juga ya Kenali Penyebab Perut Buncit
[read more..]
Tentu merupakan sebuah kerugian besar apabila anda sakit, mulai dari kerugian waktu yang seharusnya dapat anda gunakan untuk bekerja atau bermain dengan keluarga anda, hingga kerugian di sisi keuangan karena harus membayar obat-obat serta perlu ke dokter.
Untuk itu sebaiknya anda menjaga dan melindungi tubuh anda dari segala virus dan bakteri yang berpotensi menyerang tubuh anda dan jangan membiasakan diri terlalu cepat mengkonsumsi obat-obatan yang berbahan dasar kimia. Maka dari itu ririn's blog akan memberikan anda beberapa tips untuk menjaga kesehatan anda dan menjauhkan tubuh dari berbagai macam penyakit. 5 Tips Ampuh Menghindari Penyakit: Baca juga ya Kenali Penyebab Perut Buncit
- Cukupi kebutuhan tubuh akan Vitamin C. Mengapa? Karena Vitamin C berfungsi untuk memperkuat sistem imun tubuh yang anda miliki. Anda dapat mendapatkan Vitamin C tersebut dengan berbagai cara mulai dari mengkonsumsi buah-buahan seperti jeruk hingga meminum minyak ikan yang mengandung vitamin c.
- Tidur Cukup Tiap Malam. Sebaiknya anda mengatur jam tidur anda dengan tidak tidur larut malam dan tidur dalam jangka waktu yang cukup yaitu 5-7 jam. Ini perlu dilakukan karena apabila anda kurang tidur, maka akan berdampak nyata dalam penurunan daya tahan tubuh anda.
- Kontrol Tingkat Stres anda. Ya, anda jangan pernah membuat diri anda stres dalam waktu yang berlarut-larut, gunakan lah waktu luang anda untuk bermain dan bercanda bersama orang-orang terdekat, atau mungkin anda bisa menonton acara komedi dan sebagainya.
- Jaga Kebersihan. Hal ini sangat penting bagi anda, jagalah kebersihan diri anda dan tempat tinggal anda, jangan biarkan virus bakteri dan kuman jahat hinggap di tubuh anda dan di tempat anda tinggal. Ingat, Kebersihan adalah sebagian dari Iman.
- Olahraga. Nah, untuk yang satu ini seringkali dilupakan oleh orang banyak pada masa kini. Kebanyakan orang lebih suka bermalas-malasan di rumah saat memiliki waktu luang atau terus-terusan jalan ke pusat perbelanjaan, padahal manusia sangat perlu berolahraga guna menjaga daya tahan tubuh mereka. Anda tidak perlu menghabiskan waktu hingga berjam-jam untuk berolahrga, cukup 30-45 menit saja setiap harinya sudah dirasa sangat cukup sebenarnya.
4 Hadiah Romantis Sederhana Untuk Sang Kekasih
Setelah sebelumnya admin share tentang Cara Memilih Pakaian Sesuai dengan Bentuk Tubuh, maka dalam kesempatan kali ini akan bagikan artikel tentang 4 Hadiah Romantis Sederhana Untuk Sang Kekasih. Hadiah memang merupakan salah satu bentuk ungkapan rasa kasih sayang yang ada didalam hati anda kepada sang kekasih. Sering sekali dalam memberikan hadiah ada beberapa orang hanya mementingkan harga daripada hadiah tersebut, padahal pasangan mereka tidak terlalu memusingkan harga dari hadiah yang diberikan namun mereka lebih memberikan perhatian terhadap nilai-nilai romantis dan yang lainnya yang terkandung pada hadiah yang diberikan.
Baca juga artikel yang relevan Tips Memilih Jurusan Kuliah
[read more..]
Baca juga artikel yang relevan Tips Memilih Jurusan Kuliah
Apabila anda ingin mempersembahkan atau memberikan hadiah yang sederhana namun tetap bermakna kepada kekasih anda namun masih bingung apa hadiah yang cocok untuk kekasih anda tercinta tersebut, maka anda dapat membaca artikel ini lebih lanjut guna mendapatkan inspirasi. Berikut 4 Hadiah Sederhana Untuk Sang Kekasih:
- Buku. Loh kok buku? Wait, buku ini bukanlah buku yang diterbitkan untuk publik. Namun, buku yang dimaksud adalah buku yang menceritakan tentang kisah cinta anda berdua. Buatlah sebuah buku yang berisi foto-foto anda berdua, kata-kata cinta, serta cerita yang menggambarkan kisah kalian dari awal hingga saat ini.
- Video. Video juga dapat dijadikan sebuah hadiah yang sederhana namun bermakna untuk sang kekasih, buatlah sebuah video yang berisikan hal-hal romantis yang telah kalian jalani sambil menggunakan lagu kesukaan pasangan atau lagu kesukaan anda berdua, taruh video tersebut di youtube, lalu pura-pura lah kepada kekasih anda dengan cara bilang bahwa anda melihat sebuah video yang bagus di situs youtube tersebut, kasih link dari video yang anda buat. Simpel tapi bermakna bukan?
- Lagu. Nah yang satu ini untuk kalian yang memang memiliki sisi musikalitas, buatlah sebuah lagu tentang dirinya, gunakan ayunan musik akustik (lebih disarankan) dengan nada-nada romantis didalamnya.
- Gambar atau Karikatur. Ya, buatlah gambar atau karikatur dari pasangan anda atau mungkin gambar anda berdua, pasti ia menyukainya!
Tips Dasar Memilih Pakaian Sesuai dengan Tipe Tubuh
Tips Dasar Memilih Pakaian Sesuai dengan Tipe Tubuh - Tak seorang pun memiliki sosok yang sempurna; bahkan selebriti sekalipun. Daripada sekedar mengenakan pakaian yang menyembunyikan kekurangan tubuh, Anda bisa mulai berinvestasi dengan pakaian yang sesuai dengan fitur tubuh Anda dan membuat Anda terlihat lebih menarik. Baca juga Tips Memilih Pelembab Wajah Berdasarkan Jenis Kulit
Sebelum Anda –terutama wanita- berbelanja, ada baiknya jika Anda tahu tipe tubuh Anda. Selebriti tampak cantik di karpet merah karena mereka memakai apa yang cocok untuk tipe tubuh mereka. Mengenal tipe tubuh membuat Anda dapat memilih pakaian yang cocok untuk diri sendiri. Berikut adalah beberapa tips dasar yang bisa membantu dalam memilih pakaian yang sesuai dengan jenis tubuh Anda:
1. Identifikasi jenis tubuh Anda
Berada dalam penyangkalan terhadap tipe tubuh Anda yang sebenarnya tidak akan pernah membantu. Bila Anda tidak bersedia menerima bahwa Anda berbentuk buah pir dengan tubuh bagian bawah yang lebih lebar, maka pakaian di dalam lemari Anda tidak akan membuat Anda terlihat lebih baik.
Berdirilah di depan cermin dan cari tahu apakah jenis tubuh Anda dengan melihat lekuk tubuh yang menghubungkan dada, pinggang dan pinggul. Secara umum, ada empat jenis tubuh wanita:
-Bentuk buah apel (sekitar 14% wanita): tubuh bagian atas lebih lebar dari pinggul.
-Bentuk lurus/persegi panjang (sekitar 46% wanita): lebar bahu hampir sama dengan pinggang dan pinggul.
-Bentuk buah pir (sekitar 20% wanita): tubuh bagian pinggul secara signifikan lebih lebar dari bagian atas.
-Bentuk jam pasir (sekitar 8% wanita): lebar bahu dan pinggul hampir sama dengan ukuran pinggang yang kecil.
Baca artikel terkait Cara Memilih Model Rambut Wanita
2. Menarik perhatian ke pinggang.
Bisa dilakukan dengan memakai ikat pinggang atau pakaian dengan aksen di bagian tengah tubuh. Jika Anda memiliki bentuk tubuh lurus, hal ini sangat disarankan karena akan menciptakan ilusi kurva tubuh. Bagi wanita dengan bentuk jam pasir atau buah pir, hal ini akan semakin menonjolkan figur tubuh yang sudah Anda miliki.
.
3. Mengalihkan perhatian dari proporsi bagian tubuh yang lebih lebar.
Jika Anda memiliki tubuh berbentuk buah pir dengan pinggul dan kaki yang lebih besar, Anda harus menghindari pakaian yang menarik perhatian orang ke tubuh bagian bawah seperti rok print dan celana ketat dengan atasan pendek. Sebaliknya, cobalah untuk memakai rok A-line, jaket yang berakhir tepat di pinggul dan atasan dengan detail atau ornamen di sekitar lengan dan leher. Anda bisa memakai gaun pendek untuk menonjolkan kaki Anda, namun jangan memakai ikat pinggang yang ketat.
3. Menonjolkan tubuh bagian bawah.
Bagi mereka yang berbentuk buah apel, fitur tubuh terbaik adalah kaki mereka. Karena itu cobalah untuk memakai pakaian yang menutupi bagian atas dan tengah Anda dan beri perhatian pada bagian bawah atau kaki. Pilih rok dan celana warna cerah, pakaian yang memberikan ilusi pinggang yang bagus dan hindari pakaian yang menambah volume ke daerah perut Anda. Mengenakan pakaian dengan warna senada juga bisa membantu.
4. Tutupi lengan.
Jika Anda memiliki lengan yang gemuk dan besar, tutuplah lengan Anda. Akan terlihat lebih baik jika Anda mengenakan pakaian dengan panjang dan jenis lengan yang bisa memperindah tampilan lengan Anda. Hindari atasan dan gaun tanpa lengan. Memakai baju tanpa lengan yang indah tidak akan mempercantik penampilan Anda; tapi Anda bisa menyiasatinya dengan memakai cardigan, bolero, blazer atau outer berlengan lainnya.
Baca artikel yang relevan Cara Merawat Wajah Agar Tetap Cantik Berseri
5. Pilih celana dengan benar.
Jenis celana yang Anda kenakan dapat membuat banyak perbedaan untuk figur Anda. Jika Anda memiliki pinggul dan kaki yang lebar, pilih celana dengan potongan pipa lurus yang tidak terlalu ketat. Jika Anda memiliki kaki yang kurus, Anda bisa mengenakan celana lebih ketat seperti celana legging.
Bagi pria:
1.Jika Anda tinggi dan kurus:
Pilih warna kontras dan terang.
Cobalah atasan dengan garis horisontal.
Memakai pakaian yang berlapis untuk menambah volume tubuh.
Hindari skinny jeans, kecuali jika Anda memang ingin terlihat kurus.
Memakai sepatu berujung persegi.
2.Jika Anda pendek:
Pilih baju dengan motif kecil dan dasi yang ramping.
Memakai topi yang memberi efek menambah tinggi badan.
Memakai sepatu berujung persegi. Sepatu yang panjang atau besar akan terlihat tidak proporsional.
Coba sepatu dengan sol yang tebal.
3.Jika Anda bertubuh gemuk:
Coba atasan dengan leher tipe V, rompi, sweater atau kerah tanpa kancing.
Pilih bahan pakaian dengan garis-garis vertikal, seperti corduroy.
Kenakan baju dengan motif kecil.
Kenakan warna gelap yang sama dari atas ke bawah untuk memberi efek yang melangsingkan.
Setelah Anda tahu apa yang sesuai dan apa yang tidak cocok untuk tipe tubuh Anda, memilih pakaian untuk diri sendiri menjadi lebih mudah kan. Jangan lewatkan artikel menarik lainnya tentang Tips Menghilangkan Minyak di Wajah
[read more..]
Sebelum Anda –terutama wanita- berbelanja, ada baiknya jika Anda tahu tipe tubuh Anda. Selebriti tampak cantik di karpet merah karena mereka memakai apa yang cocok untuk tipe tubuh mereka. Mengenal tipe tubuh membuat Anda dapat memilih pakaian yang cocok untuk diri sendiri. Berikut adalah beberapa tips dasar yang bisa membantu dalam memilih pakaian yang sesuai dengan jenis tubuh Anda:
Image:365voice.com
|
Tips Dasar Memilih Pakaian Sesuai dengan Tipe Tubuh
Bagi wanita:1. Identifikasi jenis tubuh Anda
Berada dalam penyangkalan terhadap tipe tubuh Anda yang sebenarnya tidak akan pernah membantu. Bila Anda tidak bersedia menerima bahwa Anda berbentuk buah pir dengan tubuh bagian bawah yang lebih lebar, maka pakaian di dalam lemari Anda tidak akan membuat Anda terlihat lebih baik.
Berdirilah di depan cermin dan cari tahu apakah jenis tubuh Anda dengan melihat lekuk tubuh yang menghubungkan dada, pinggang dan pinggul. Secara umum, ada empat jenis tubuh wanita:
-Bentuk buah apel (sekitar 14% wanita): tubuh bagian atas lebih lebar dari pinggul.
-Bentuk lurus/persegi panjang (sekitar 46% wanita): lebar bahu hampir sama dengan pinggang dan pinggul.
-Bentuk buah pir (sekitar 20% wanita): tubuh bagian pinggul secara signifikan lebih lebar dari bagian atas.
-Bentuk jam pasir (sekitar 8% wanita): lebar bahu dan pinggul hampir sama dengan ukuran pinggang yang kecil.
Baca artikel terkait Cara Memilih Model Rambut Wanita
2. Menarik perhatian ke pinggang.
Bisa dilakukan dengan memakai ikat pinggang atau pakaian dengan aksen di bagian tengah tubuh. Jika Anda memiliki bentuk tubuh lurus, hal ini sangat disarankan karena akan menciptakan ilusi kurva tubuh. Bagi wanita dengan bentuk jam pasir atau buah pir, hal ini akan semakin menonjolkan figur tubuh yang sudah Anda miliki.
.
3. Mengalihkan perhatian dari proporsi bagian tubuh yang lebih lebar.
Jika Anda memiliki tubuh berbentuk buah pir dengan pinggul dan kaki yang lebih besar, Anda harus menghindari pakaian yang menarik perhatian orang ke tubuh bagian bawah seperti rok print dan celana ketat dengan atasan pendek. Sebaliknya, cobalah untuk memakai rok A-line, jaket yang berakhir tepat di pinggul dan atasan dengan detail atau ornamen di sekitar lengan dan leher. Anda bisa memakai gaun pendek untuk menonjolkan kaki Anda, namun jangan memakai ikat pinggang yang ketat.
3. Menonjolkan tubuh bagian bawah.
Bagi mereka yang berbentuk buah apel, fitur tubuh terbaik adalah kaki mereka. Karena itu cobalah untuk memakai pakaian yang menutupi bagian atas dan tengah Anda dan beri perhatian pada bagian bawah atau kaki. Pilih rok dan celana warna cerah, pakaian yang memberikan ilusi pinggang yang bagus dan hindari pakaian yang menambah volume ke daerah perut Anda. Mengenakan pakaian dengan warna senada juga bisa membantu.
4. Tutupi lengan.
Jika Anda memiliki lengan yang gemuk dan besar, tutuplah lengan Anda. Akan terlihat lebih baik jika Anda mengenakan pakaian dengan panjang dan jenis lengan yang bisa memperindah tampilan lengan Anda. Hindari atasan dan gaun tanpa lengan. Memakai baju tanpa lengan yang indah tidak akan mempercantik penampilan Anda; tapi Anda bisa menyiasatinya dengan memakai cardigan, bolero, blazer atau outer berlengan lainnya.
Baca artikel yang relevan Cara Merawat Wajah Agar Tetap Cantik Berseri
5. Pilih celana dengan benar.
Jenis celana yang Anda kenakan dapat membuat banyak perbedaan untuk figur Anda. Jika Anda memiliki pinggul dan kaki yang lebar, pilih celana dengan potongan pipa lurus yang tidak terlalu ketat. Jika Anda memiliki kaki yang kurus, Anda bisa mengenakan celana lebih ketat seperti celana legging.
Bagi pria:
1.Jika Anda tinggi dan kurus:
Pilih warna kontras dan terang.
Cobalah atasan dengan garis horisontal.
Memakai pakaian yang berlapis untuk menambah volume tubuh.
Hindari skinny jeans, kecuali jika Anda memang ingin terlihat kurus.
Memakai sepatu berujung persegi.
2.Jika Anda pendek:
Pilih baju dengan motif kecil dan dasi yang ramping.
Memakai topi yang memberi efek menambah tinggi badan.
Memakai sepatu berujung persegi. Sepatu yang panjang atau besar akan terlihat tidak proporsional.
Coba sepatu dengan sol yang tebal.
3.Jika Anda bertubuh gemuk:
Coba atasan dengan leher tipe V, rompi, sweater atau kerah tanpa kancing.
Pilih bahan pakaian dengan garis-garis vertikal, seperti corduroy.
Kenakan baju dengan motif kecil.
Kenakan warna gelap yang sama dari atas ke bawah untuk memberi efek yang melangsingkan.
Setelah Anda tahu apa yang sesuai dan apa yang tidak cocok untuk tipe tubuh Anda, memilih pakaian untuk diri sendiri menjadi lebih mudah kan. Jangan lewatkan artikel menarik lainnya tentang Tips Menghilangkan Minyak di Wajah
Tuesday, May 6, 2014
Perbedaan Kuliah dan SMA
Ketika kalian memutuskan untuk melanjutkan pendidikan anda dari SMA dan Sederajat ke jenjang yang lebih tinggi lagi, tentunya kalian perlu mempersiapkan beberapa jal yang sifatnya mendasar dan penting bagi anda terlebih dahulu. Memang sangat jelas sekali bahwa segala sistem yang ada di Perguruan Tinggi atau Kuliah cukup berbeda dengan saat di Sekolah SMA maupun SMK. Baca juga Tips Sukses Kuliah Sambil Kerja
Maka dari itu, kalian perlu mengetahui dulu apa saja perbedaan yang mendasar dan sifatnya cukup penting antara kehidupan di perguruan tinggi atau kampus dengan kehidupan sekolah yang selama ini kalian tempuh.
Dalam artikel ini ririn's blog akan membahas tentang berbagai perbedaan kehidupan Kuliah dan SMA dan tentunya akan membantu kalian yang ingin memasuki perguruan tinggi.
[read more..]
Maka dari itu, kalian perlu mengetahui dulu apa saja perbedaan yang mendasar dan sifatnya cukup penting antara kehidupan di perguruan tinggi atau kampus dengan kehidupan sekolah yang selama ini kalian tempuh.
Dalam artikel ini ririn's blog akan membahas tentang berbagai perbedaan kehidupan Kuliah dan SMA dan tentunya akan membantu kalian yang ingin memasuki perguruan tinggi.
- Pergaulan. Di perguruan tinggi ataupun kampus, kalian akan sulit menemukan teman yang seperti di SMA yang biasanya kemana-mana selalu bersama. Di kampus kalian akan belajar bagaimana untuk berdiri sendiri, memang akan banyak teman-teman kalian yang baik dan seru nantinya, tetapi berbagai urusan pribadi mulai dari akademik dan urusan lainnya akan membuat kalian nantinya berdiri sendiri-sendiri, dan tentu tetap akan ada yang namanya simbiosis mutualisme dalam pertemanan seperti misalnya kalian nantinya akan lebih sering saling bertukar link atau informasi pekerjaan dengan teman-teman kalian. Baca juga Tips Memilih Jurusan Kuliah
- Akademis. Memang mulai tahun ini sekolah-sekolah SMA telah menerapkan sistem SKS seperti di Perguruan Tinggi. Namun tetap ada bedanya, di perguruan tinggi anda akan menemukan berbagai pengajar atau dosen yang benar-benar berbeda dan unik, jauh sekali daripada di SMA. Ada yang dengan mudahnya memberikan kaliam nilai yang bagus, namun ada yang benar-benar sulit sekali memberi nilai. Kalian perlu memahami karakter setiap dosen atau pengajar anda guna menyesuaikan diri di dalam kelasnya, karena nilai kalian benar-benar tergantung kepada dosen tersebut.
- Persaingan. Persaingan yang satu ini sifatnya positif, di perguruan tinggi negeri kalian akan bersaing satu sama lain untuk memiliki nilai bagus dan cepat-cepat lullus, tidak seperti di SMA yang kebanyakan mengatanamakan solidaritas pertemanan. Di kehidupan kampus, kalian akan bersaing secara sehat dengan teman kalian sendiri, tetap saling membantu juga pastinya. Jangan lupa baca juga artikel relevan lainnya Tips Memilih Universitas
Cara Belajar Efektif
Bagi anda yang masih menjalani masa studi entah itu di tingkat perguruan tinggi atau tingkat sekolah mulai dari SD, SMP, SMA. Tentunya semua pelajar dan para mahasiswa yang menjalankan masa studi pernah mengalami yang namanya malas belajar atau sulit dalam mempelajari pelajaran. Oleh karena itu, anda harus mengatur strategi dalam belajar. Baca juga Cara Memilih Jurusan Kuliah
Dalam menjalankan strategi terbaik dalam belajar, anda pelu mempelajari bagaimana caranya belajar yang efektif guna lebih mudah memahami bahan-bahan atau materi yang anda pelajari. Apabila anda telah menjalani kiat-kiat belajar yang efektif maka anda tentunya akan lebih mudah memahami pelajaran tersebut, anda juga dapat lebih memiliki waktu luang untuk yang lainnya. Belajar efektif sebaiknya juga diikuti dengan prinsip belajar yang efisien mulai dari efisiensi waktu dan sebagainya. Berikut beberapa cara belajar efektif yang dapat anda terapkan:
[read more..]
Dalam menjalankan strategi terbaik dalam belajar, anda pelu mempelajari bagaimana caranya belajar yang efektif guna lebih mudah memahami bahan-bahan atau materi yang anda pelajari. Apabila anda telah menjalani kiat-kiat belajar yang efektif maka anda tentunya akan lebih mudah memahami pelajaran tersebut, anda juga dapat lebih memiliki waktu luang untuk yang lainnya. Belajar efektif sebaiknya juga diikuti dengan prinsip belajar yang efisien mulai dari efisiensi waktu dan sebagainya. Berikut beberapa cara belajar efektif yang dapat anda terapkan:
- Belajar Tanpa Mood. Jangan belajar hanya saat sedang memiliki mood yang baik, tapi tanamkan kesungguhan untuk berubah dalam diri anda dengan belajar. Baca juga Cara Memilih Universitas
- Belajar Sambil Diskusi. Belajar dengan teman dalam sebuah kelompok memang akan lebih memudahkan anda dalam menyerap segala materi yang ada, dengan bertukar pikiran maka akan dapat lebih membuka pemikiran anda.
- Jangan Cuma Hafalan. Ya, jangan hanya menghafalkan tapi anda harus dapat memahami dan mencari nilai baik dari suatu materi yang sedang anda pelajari.
- Belajar dengan Musik. Tidak semua orang dapat belajar sambil mendengarkan musik, namun faktanya mayoritas orang di dunia ini lebih enjoy dalam belajar saat mendengarkan musik favorit mereka,
- Trial And Error. Coba dan Lakukan! Ini adalah hal terbaik dalam mempelajari sesuatu yang sifatnya dapat dilakukan secara praktik. Dengan memahami kesalahan yang telah anda buat anda akan lebih mengerti pelajaran tersebut. Jangan lupa baca juga Tips Sukses Kuliah Sambil Kerja
Cara Mudah Mencegah Rambut Lepek
Cara Mudah Mencegah Rambut Lepek - Mudah dilakukan jika mengetahuinya. Rambut selalu menjadi daya tarik baik bagi pria maupun wanita. Rambut lurus, ikal, berombak tentu menarik perhatian. Begitu pula gaya potongan rambut keren. Namun memiliki rambut yang keren namun terlihat lepek atau terlihat basah atau lengket tentu kurang enak dilihat dan bisa mengurangi rasa percaya diri. Baca juga 6 Cara Alami Mengecilkan Perut
Kesalahan yang Sering dilakukan Orang Tua dalam Mendisiplinkan Anak
Kesalahan yang Sering dilakukan Orang Tua dalam Mendisiplinkan Anak - Orang tua juga manusia biasa yang bisa berbuat kesalahan, apalagi sekolah untuk menjadi orang tua yang ideal memang belum ada kan. Yang penting adalah menyadari kesalahan dan berusaha untuk memperbaikinya. Baca juga Kapan Anak Cukup Umur untuk Memakai Ponsel?
Para orang tua dan calon orang tua bisa ‘belajar’dari beberapa kesalahan berikut:
Menjadi terlalu negatif
Kesalahan pertama yang banyak dilakukan orang tua, terutama para ibu, adalah sering mengatakan pernyataan negatif seperti "Berhenti bermain air" atau "Jangan cubit adikmu!".
Terlalu banyak memberikan pernyataan negatif akan berpengaruh buruk bagi perkembangan kepribadian anak; anak yang bersangkutan akan menilai dirinya sendiri sebagai pribadi yang tidak memiliki kemampuan yang bisa dibanggakan karena merasa sering dianggap berbuat kesalahan oleh orang tuanya.
Tentu saja tidak ada orang tua yang ingin membesarkan anaknya menjadi seseorang yang tidak mengerti aturan dan batas, tetapi tidak juga berarti Anda harus melarang hampir segala sesuatu. Jadi, daripada melarangnya, lebih baik meminta anak untuk berperilaku seperti yang ingin Anda lihat sekaligus ada sedikit penjelasan. Misalnya, alih-alih mengatakan "Jangan berdiri di atas kursi", Anda dapat mencoba berkata "Nak, ayo turun, kursi itu gunanya untuk tempat duduk. Kursi bisa cepat rusak kalau sering dipakai untuk berdiri di atasnya”. (Baca: Manfaat Anak-Anak Membantu Pekerjaan di Rumah)
Berharap terlalu banyak.
Para orang tua terkadang berharap terlalu banyak dari anak-anak mereka. Dalam beberapa kasus, sebagian orang tua menganggap anak-anak sudah tahu lebih banyak. Sebenarnya, ketika anak melanggar suatu aturan atau norma, Anda perlu mengingatkan diri sendiri dulu bahwa ia tidak berusaha untuk ‘menyakiti’ orang tuanya – sang anak hanya belum tahu bagaimana harus bersikap karena usianya yang masih sangat muda. Lebih baik berikan contoh kepada anak dengan berperilaku yang sesuai situasi kondisi, serta jelaskan hal-hal dengan cara yang sederhana. Misalnya, jika Anda sedang duduk di dalam sebuah tempat ibadah dan anak Anda berteriak-teriak; coba katakan sesuatu seperti "Kakak tidak perlu berteriak di sini, jika kakak perlu ayah atau ibu, datang mendekat ke sini dan bicaranya pelan-pelan saja".
Sering berteriak.
Ketika melihat anak-anak saling berkejaran di dalam rumah, orang tua biasanya merasa kesal, terganggu dan langsung berteriak. Hal ini adalah sebuah kesalahan dari orang tua yang sebaiknya tidak dilakukan karena dapat berefek buruk bagi anak-anak.
Anda perlu belajar untuk secara selektif ‘mengabaikan’ beberapa hal. Ketika anak melakukan sesuatu yang Anda tidak suka, tidak berarti Anda harus menjadi orang ‘jahat’ dan langsung berteriak. Cobalah untuk lebih memahami mereka dan mencoba untuk lebih memberi perhatian. Akan selalu lebih baik untuk menjelaskan kepada anak dengan menggunakan suara pelan dan tenang tapi tegas, bukan hanya berteriak-teriak.
Berbicara tanpa tindakan.
Jika Anda menetapkan beberapa aturan di rumah, hal ini harus diikuti dengan penerapan tindakan lanjutan misalnya adanya hukuman bagi yang melanggar dan penghargaan bagi yang mematuhinya. Pelanggaran aturan seperti waktu bermain game yang dibiarkan begitu saja tanpa teguran dan tindakan dari orang tua akan membuat anak terus berbuat kesalahan. Baca juga Cara Tepat Menumbuhkan Minat Baca
Lupa jika setiap anak adalah pribadi yang berbeda.
Orang tua terkadang menganggap dan memperlakukan anak-anaknya dengan cara yang sama, padahal masing-masing anak adalah individu yang unik dan berbeda. Cara yang berhasil untuk seorang anak bisa jadi tidak tepat untuk anak yang lain. Jangan pula membanding-bandingkan mereka satu dengan yang lainnya.
Kesalahan ini adalah jenis kesalahan yang mungkin paling umum terjadi. Cara terbaik untuk memperbaiki kesalahan ini adalah dengan menerapkan beragam pendekatan dan cara. Memang lebih mudah untuk menyalahkan anak ketika Anda mengalami kesulitan dalam mendisiplinkan dan menetapkan aturan kepada mereka; tetapi apa yang orang tua benar-benar perlu lakukan adalah belajar bagaimana memperlakukan setiap anak dengan cara yang berbeda.
Para orang tua harus mengenal dengan baik karakter setiap anak sehingga mereka dapat menerapkan kedisiplinan di rumah dengan cara yang paling tepat. Untuk menjadi orang tua yang lebih baik, para orang tua bisa belajar dari kesalahan yang sering dilakukan orang tua dalam mendisiplinkan anak. Semoga bermanfaat. Jangan lewatkan posting menarik lainnya tentang Manfaat Buku Bagi Perkembangan Anak
[read more..]
Para orang tua dan calon orang tua bisa ‘belajar’dari beberapa kesalahan berikut:
Menjadi terlalu negatif
Kesalahan pertama yang banyak dilakukan orang tua, terutama para ibu, adalah sering mengatakan pernyataan negatif seperti "Berhenti bermain air" atau "Jangan cubit adikmu!".
Terlalu banyak memberikan pernyataan negatif akan berpengaruh buruk bagi perkembangan kepribadian anak; anak yang bersangkutan akan menilai dirinya sendiri sebagai pribadi yang tidak memiliki kemampuan yang bisa dibanggakan karena merasa sering dianggap berbuat kesalahan oleh orang tuanya.
Tentu saja tidak ada orang tua yang ingin membesarkan anaknya menjadi seseorang yang tidak mengerti aturan dan batas, tetapi tidak juga berarti Anda harus melarang hampir segala sesuatu. Jadi, daripada melarangnya, lebih baik meminta anak untuk berperilaku seperti yang ingin Anda lihat sekaligus ada sedikit penjelasan. Misalnya, alih-alih mengatakan "Jangan berdiri di atas kursi", Anda dapat mencoba berkata "Nak, ayo turun, kursi itu gunanya untuk tempat duduk. Kursi bisa cepat rusak kalau sering dipakai untuk berdiri di atasnya”. (Baca: Manfaat Anak-Anak Membantu Pekerjaan di Rumah)
Berharap terlalu banyak.
Para orang tua terkadang berharap terlalu banyak dari anak-anak mereka. Dalam beberapa kasus, sebagian orang tua menganggap anak-anak sudah tahu lebih banyak. Sebenarnya, ketika anak melanggar suatu aturan atau norma, Anda perlu mengingatkan diri sendiri dulu bahwa ia tidak berusaha untuk ‘menyakiti’ orang tuanya – sang anak hanya belum tahu bagaimana harus bersikap karena usianya yang masih sangat muda. Lebih baik berikan contoh kepada anak dengan berperilaku yang sesuai situasi kondisi, serta jelaskan hal-hal dengan cara yang sederhana. Misalnya, jika Anda sedang duduk di dalam sebuah tempat ibadah dan anak Anda berteriak-teriak; coba katakan sesuatu seperti "Kakak tidak perlu berteriak di sini, jika kakak perlu ayah atau ibu, datang mendekat ke sini dan bicaranya pelan-pelan saja".
Image:ivillage.com.au
|
Ketika melihat anak-anak saling berkejaran di dalam rumah, orang tua biasanya merasa kesal, terganggu dan langsung berteriak. Hal ini adalah sebuah kesalahan dari orang tua yang sebaiknya tidak dilakukan karena dapat berefek buruk bagi anak-anak.
Anda perlu belajar untuk secara selektif ‘mengabaikan’ beberapa hal. Ketika anak melakukan sesuatu yang Anda tidak suka, tidak berarti Anda harus menjadi orang ‘jahat’ dan langsung berteriak. Cobalah untuk lebih memahami mereka dan mencoba untuk lebih memberi perhatian. Akan selalu lebih baik untuk menjelaskan kepada anak dengan menggunakan suara pelan dan tenang tapi tegas, bukan hanya berteriak-teriak.
Berbicara tanpa tindakan.
Jika Anda menetapkan beberapa aturan di rumah, hal ini harus diikuti dengan penerapan tindakan lanjutan misalnya adanya hukuman bagi yang melanggar dan penghargaan bagi yang mematuhinya. Pelanggaran aturan seperti waktu bermain game yang dibiarkan begitu saja tanpa teguran dan tindakan dari orang tua akan membuat anak terus berbuat kesalahan. Baca juga Cara Tepat Menumbuhkan Minat Baca
Lupa jika setiap anak adalah pribadi yang berbeda.
Orang tua terkadang menganggap dan memperlakukan anak-anaknya dengan cara yang sama, padahal masing-masing anak adalah individu yang unik dan berbeda. Cara yang berhasil untuk seorang anak bisa jadi tidak tepat untuk anak yang lain. Jangan pula membanding-bandingkan mereka satu dengan yang lainnya.
Kesalahan ini adalah jenis kesalahan yang mungkin paling umum terjadi. Cara terbaik untuk memperbaiki kesalahan ini adalah dengan menerapkan beragam pendekatan dan cara. Memang lebih mudah untuk menyalahkan anak ketika Anda mengalami kesulitan dalam mendisiplinkan dan menetapkan aturan kepada mereka; tetapi apa yang orang tua benar-benar perlu lakukan adalah belajar bagaimana memperlakukan setiap anak dengan cara yang berbeda.
Para orang tua harus mengenal dengan baik karakter setiap anak sehingga mereka dapat menerapkan kedisiplinan di rumah dengan cara yang paling tepat. Untuk menjadi orang tua yang lebih baik, para orang tua bisa belajar dari kesalahan yang sering dilakukan orang tua dalam mendisiplinkan anak. Semoga bermanfaat. Jangan lewatkan posting menarik lainnya tentang Manfaat Buku Bagi Perkembangan Anak
Monday, May 5, 2014
Kenali Penyebab Perut Buncit
Memiliki perut buncit memang merupakan suatu masalah yang sering dialami oleh orang-orang. Selain pastinya mengganggu penampilan, perut buncit juga dapat mengganggu anda dalam menjalani aktivitas sehari-hari, dapat juga menyulitkan anda dalam memilih pakaian. Belum lagi apabila perut buncit tersebut sudah keterlaluan, malahan orang-orang bisa saja terganggu karena hal itu, misalnya saat berdesak-desakan di transportasi umum. Baca juga Cara Mengatasi Telapak Kaki Pecah-Pecah
Memang bagi anda yang memiliki perut buncit anda perlu mengatasi masalah tersebut, namun anda juga sebaiknya mengetahui apa saja penyebab perut buncit. Karena, dengan mengenali penyebab-penyebab yang membuat perut anda menjadi buncit, anda akan lebih sadar untuk melakukan berbagai usaha agar dapat mengatasi masalah tersebut. Berikut hal-hal yang merupakan penyebab perut buncit:
[read more..]
Memang bagi anda yang memiliki perut buncit anda perlu mengatasi masalah tersebut, namun anda juga sebaiknya mengetahui apa saja penyebab perut buncit. Karena, dengan mengenali penyebab-penyebab yang membuat perut anda menjadi buncit, anda akan lebih sadar untuk melakukan berbagai usaha agar dapat mengatasi masalah tersebut. Berikut hal-hal yang merupakan penyebab perut buncit:
- Faktor Genetik. Yang pertama adalah faktor genetik, faktor yang satu ini memang cukup berpengaruh. Namun ada kemungkinan apabila anda memiliki orang tua dengan perut buncit, maka hal tersebut dapat menurun kepada anda. Baca juga Takut Operasi Katarak? Coba Tetes Mata Anti Katarak Ini
- Minuman beralkohol. Alkohol akan menyebabkan perut anda ditimbuni oleh lemak-lemak yang menggangu.
- Pola Makan Tidak Teratur. Apabila anda makan banyak pada larut malam walaupun siangnya anda hanya makan sedikit atau tidak sama sekali, tetap dapat menyebabkan perut anda menjadi buncit karena kalori yang disimpan didalam tubuh berubah menjadi lemak saat malam apabila anda tidak beraktivitas setelah makan.
- Faktor Umur, yap kita tidak dapat memungkiri hal yang satu ini. Semakin bertambah usia semakin dikit pula aktivitas yang dilakukan oleh seseorang. Hal tersebut dapat mengakibatkan otot-otot mengendor dan membuat perut menjadi tambah besar
6 Cara Alami Mengecilkan Perut
Beberapa orang memiliki masalah fisik, terutama pada perutnya yang cenderung buncit. Memang hal seperti ini cukup mengganggu penampilan, entah itu untuk perempuan atau bahkan laki-laki, memiliki perut yang buncit merupakan sebuah masalah. Baca juga Cara Mengatasi Telapak Kaki Pecah-Pecah
[read more..]
Sunday, May 4, 2014
Kumpulan Tips Mencuci - Ririn's Blog
Halo Sahabat Blogger dan semua pengunjung yang berbahagia. Semoga kabar anda hari ini baik-baik saja dan sehat selalu. Kali ini saya akan share Kumpulan Tips Mencuci - Ririn's Blog. Kebetulan sudah lumayan banyak tips-tips tentang mencuci yang diterbitkan di blog ini, akan tetapi masing-masing artikel punya kategori/label yang berbeda-beda, sehingga perlu saya kelompokkan agar lebih mudah untuk dicari oleh pembaca blog yang sedang ingin belajar bagaimana cara mencuci yang baik dan benar. Tentu, ada banyak hal tentang mencuci, namun mungkin dalam blog ini hanya ada beberapa tips saja, mengingat tips mencuci itu ada banyak sekali.
Saturday, May 3, 2014
Tips Memilih Jurusan Kuliah
Jika pada artikel sebelumnya ririn's blog membahas tentang Tips Memilih Universitas, maka pada kesempatan kali ini kita akan memberikan tips yang lainnya yaitu tentang memilih jurusan kuliah yang tepat.
Bagi para sobat yang baru saja lulus SMA dan sederajat tentunya selain harus memilih universitas atau perguruan tinggi negeri kalian, kalian juga harus memastikan diri kalian dalam memilih jurusan yang akan kalian ambil di perguruan tinggi negeri. Salah-salah memilih jurusan yang tidak sesuai dengan diri kalian, malah akan membuat semangat serta daya juang kalian dalam belajar menurun di universitas atau perguruan tinggi nantinya.
Untuk itu, ada beberapa hal penting yang sangat perlu kalian pertimbangkan dalam memilih atau menentukan jurusan kuliah kalian nantinya, hal-hal tersebut perlu kalian pertimbangkan secara masak-masak dalam menentukan jurusan kuliah kalian. Berikut Tips memilih Jurusan Kuliah:
[read more..]
Bagi para sobat yang baru saja lulus SMA dan sederajat tentunya selain harus memilih universitas atau perguruan tinggi negeri kalian, kalian juga harus memastikan diri kalian dalam memilih jurusan yang akan kalian ambil di perguruan tinggi negeri. Salah-salah memilih jurusan yang tidak sesuai dengan diri kalian, malah akan membuat semangat serta daya juang kalian dalam belajar menurun di universitas atau perguruan tinggi nantinya.
Untuk itu, ada beberapa hal penting yang sangat perlu kalian pertimbangkan dalam memilih atau menentukan jurusan kuliah kalian nantinya, hal-hal tersebut perlu kalian pertimbangkan secara masak-masak dalam menentukan jurusan kuliah kalian. Berikut Tips memilih Jurusan Kuliah:
- Minat dan Ketertarikan : Sering kali kita temukan bahwa di lapangan banyak orang-orang yang memilih jurusan studi kuliah berdasarkan hanya pada prospek masa depan jurusan kuliah tersebut. Hal ini jangan membuat kalian lupa bahwa yang paling penting adalah minat dan ketertarikan kalian terhadap jurusan studi kuliah yang akan kalian tempuh nantinya. Jika sesuai minat dan ketertarikan kalian, maka segala masalah dalam pembelajaran di bidang tersebut tidak akan membuat kalian terlalu stress dan pusing, karena kalian menyukainya, kalian akan menikmati permasalahan-permasalahan yang ada nantinya. Baca juga Tips Sukses Kuliah Sambil Kerja
- Komitmen : Jika kalian sudah mantap dalam memilih sebuah bidang studi atau jurusan kuliah, maka kalian harus berkomitmen pada diri kalian sendiri, apakah kalian benar-benar rela mengorbankan waktu untuk mempelajari bidang tersebut?
- Biaya : Ada beberapa bidang atau jurusan kuliah yang memakan lebih banyak biaya, hal ini memang tidak dapat kalian sangkal begitu saja. Kalian harus memperhitungkan berapa kira-kira biaya yang akan kalian atau orang tua kalian keluarkan apabila memilih jurusan di universitas tersebut? Namun tetap ingat, uang dan biaya bukan lah segalanya! Jangan jadikan hal ini sebagai gunting pemutus tali antara semangat dan cita-cita kalian, cari beasiswa yang tersebar dimana-mana, karena uang bukanlah hambatan yang tidak bisa diselesaikan!
- Persiapkan Alternatif : Yang ini sangat diperlukan sekali, bisa dibilang kalian harus memiliki rencana cadangan apabila tidak dapat mendapatkan jurusan atau bidang studi di universitas yang kalian inginkan. Ingat, terkadang apa yang kalian inginkan belum tentu yang terbaik bagi kalian. Tapi tetap berusaha ya!
- Berdoa : Klise memang, tetapi bersandar kepada Tuhan Yang Maha Esa sambil diiringi usaha yang maksimal memang merupakan hal yang terbaik. Baca juga Mengenal Manfaat Musik untuk Kesehatan
Tips Memilih Universitas
Bagi kalian para muda-mudi atau para pelajar SMA yang nantinya akan lulus dalam beberapa bulan lagi dan ingin melanjutkan studi anda ke jenjang perguruan tinggi atau universitas, tentunya kalian harus mempertimbangkannya dengan sangat matang-matang. Sering sekali ditemukan kasus bahwa para pelajar menyesali keputusannya dalam memilih universitas karena hanya ikut-ikut dengan teman pada awalnya, sehingga mereka tidak dapat menikmati masa kuliahnya dan tidak dapat mengikuti pembelajaran, yang seringkali berakhir dengan putusan untuk keluar dari universitas yang telah mereka pilih. Baca juga Tips Memilih Jurusan Kuliah
Untuk itu kalian perlu memantapkan diri kalian sendiri, saran dari teman, keluarga, dan kerabat memang tidak boleh dikesampingkan, namun tetap saja yang paling berpengaruh adalah diri kalian sendiri. Daripada bingung-bingung, berikut kita kasih tips untuk kalian yang ingin memilih universitas atau perguruan tinggi negeri:
[read more..]
Untuk itu kalian perlu memantapkan diri kalian sendiri, saran dari teman, keluarga, dan kerabat memang tidak boleh dikesampingkan, namun tetap saja yang paling berpengaruh adalah diri kalian sendiri. Daripada bingung-bingung, berikut kita kasih tips untuk kalian yang ingin memilih universitas atau perguruan tinggi negeri:
- Jarak dari Tempat Tinggal : Apabila kalian masih ingin tinggal di rumah orang tua, atau ingin pulang setiap akhir pekan, kalian harus memilih kampus atau universitas yang jaraknya tidak terlalu jauh dan tidak menghabiskan ongkos yang terlalu banyak. Namun jika kalian ingin menjadi mahasiswa rantau, kalau bisa cari yang dekat dengan tempat tinggal saudara atau kerabat kalian, bisa juga mencari kos yang tidak terlalu jauh dengan kampus. Baca juga Tips Sukses Kuliah Sambil Kerja
- Lama Waktu Studi : Lama waktu studi juga harus kalian jadikan pertimbangan, apakah kalian ingin lulus dengan waktu 4 tahun atau 3 tahun atau mungkin karena ingin sambil bekerja anda ingin lulus lebih dari 4 tahun? Semua tergantung kalian, kalian harus mempertimbangkan hal ini dan persiapkan diri anda kalian awal masuk kuliah, sebaiknya kalian ambil yang memiliki jangka waktu studi yang tidak terlalu panjang, karena sebenarnya semakin lama kalian kuliah maka kalian semakin kehilangan kesempatan dan waktu untuk berbagai aktifitas yang lain.
- Kenali dengan Baik Universitas atau Perguruan Tinggu Tujuan Kalian : Hal ini sangat direkomendasikan, cari tahu setiap hal mulai dari hal kecil hingga besar mengenai univesitas yang kalian tuju. Jangan takut dan malu-malu untuk bertanya dengan staff universitas, karena mereka akan sangat membantu kalian.
- Cari Informasi Tentang Beasiswa : Bagi kalian yang memiliki kesulitan dalam hal ekonomi, kalian harus mencari informasi tentang beasiswa-beasiswa yang diberikan, mulai dari kampus atau universitas itu sendiri, organisasi-organisasi dari luar, hingga kantor-kantor yang memberikan beasiswa kepada mahasiswa berprestasi. Jangan sampai kesulitan ekonomi menjadi hambatan kalian, dimana ada kemauan disitu pasti ada jalan, selamat berjuang! Jangan lupa baca juga ya 3 Tips Unik Beli Rumah Tanpa Kredit
Cara Agar Blog Dicintai Pengunjung / Banyak Orang
Bagaimana Cara Agar Blog Dicintai Pengunjung / Banyak Orang? Sulit, karena setiap karakter atau sifat antara individu yang satu dengan yang lain tidak sama. Namun, karena blog adalah sebuah media, maka kita harus memberikan sajiaan yang menarik, nyaman ketika dikunjungi, dan tentunya bermutu.
Friday, May 2, 2014
Cara Sederhana Mengurangi Dampak Global Warming
Cara Sederhana Mengurangi Dampak Global Warming sebenarnya cukup mudah. Namun tidak semua orang bersedia melakukannya. Padahal lapisan atmosfer bumi sudah semakin tipis. Namun sampah masih saja banyak yang dibuang sembarangan, mesin kendaraan bermotor tidak dirawat sebagaimana mestinya sehingga polusi yang dihasilkan juga semakin parah. Belum lagi masih banyak penebangan pohon tanpa diimbangi tanam pohon kembali.
Tips Mengatasi Telapak Kaki Pecah-Pecah
Tips Mengatasi Telapak Kaki Pecah-Pecah bisa jadi belum semua mengetahuinya. Telapak kaki pecah-pecah adakalanya membuat seorang pria atau wanita merasa kurang percaya diri. Sebagian orang menganggap bahwa kaki pecah-pecah merupakan hal sepele. Padahal jika tidak segera ditangani dengan baik maka akan menimbulkan penyakit baru yang lebih membahayakan di sekitar telapak kaki. Tidak heran jika sampai ada yang kesulitan berjalan karena parahnya telapak kaki yang pecah-pecah sehingga terasa sakit saat digunakan untuk berjalan.
Thursday, May 1, 2014
Takut Operasi Katarak? Coba Tetes Mata Anti Katarak Ini
Mata merupakan indra penglihatan manusia yang sangat penting. Tahukah Anda jika apa yang dilihat menjadi sumber terbesar bagi informasi yang diolah di otak? Pentingnya fungsi mata membuat gangguan visual seperti katarak tidak bisa dianggap sepele. Obat Mata Katarak yang efektif menjadi sangat dibutuhkan saat ini; apalagi data statistik dari Eye Disease Prevalance Research Group menyatakan bahwa Indonesia menempati urutan tertinggi dalam jumlah penderita katarak di Asia Tenggara. Baca juga Obat Wasir Berdarah Alami - Obat Ambeien Ampuh
Cara Membuat Burger Rumahan Nan Lezat!
Anda menyukai Western Food tetapi enggan membelinya di tempat-tempat penyedia makanan cepat saji? Anda dapat membuat burger rumahan namun tetap dengan rasa yang lezat? Ya, kali ini ririn's blog akan berbagi resep tentang Cara membuat Burger rumahan nan lezat namun tetap sehat. Baca juga Tips Membuat Bakso Di Rumah
Kunci dari membuat burger rumahan yang lezat adalah dalam pembuatan dagingnya, anda harus membuat taste daging burger buatan anda lezat, seringkali orang malas membuat daging burger sendiri sehingga hanya membeli daging burger yang sudah siap saji padahal pengawet yang dikandung terlalu banyak dan berbahaya. Untuk itu, mari mempelajari bagaimana Cara membuat Burger rumahan nan lezat namun tetap sehat:
Bahan-bahan:
[read more..]
Kunci dari membuat burger rumahan yang lezat adalah dalam pembuatan dagingnya, anda harus membuat taste daging burger buatan anda lezat, seringkali orang malas membuat daging burger sendiri sehingga hanya membeli daging burger yang sudah siap saji padahal pengawet yang dikandung terlalu banyak dan berbahaya. Untuk itu, mari mempelajari bagaimana Cara membuat Burger rumahan nan lezat namun tetap sehat:
Bahan-bahan:
- Daging Cincang 1 KG
- Tepung Roti 350 Gram
- Telur 1 Butir
- Bawang Bombay 2 Siung
- Bawang Putih 5 Siung
- Garam Secukupnya
- Merica Secukupnya
- Bun (Roti burger) 20 Buah
- Mayonais Sesuai Selera
- Saus Sambal/Tomat Sesuai Selera
- Timun, Selada, Tomat Sesuai Selera
- Keju Slice Sesuai Selera
Cara membuat:
- Pertama-tama, buatlah daging burger dengan cara mencampurkan daging cincang, tepung roti, telur, bawang bombay dan bawang putih yang telah di chop kecil-kecil secara bersamaan.
- Kedua, tambahkan Garam dan Merica secukupnya
- Aduk daging yang ada menggunakan tangan atau alat-alat lainnya selama kurang lebih 30 menit, sampai daging tidak terasa lengket di tangan.
- Bentuk daging yang telah diolah menyerupai lingkaran, 1 porsi daging burger kurang lebih 70 Gram (bisa lebih sesuai selera anda) Baca juga Resep Membuat Soto Ayam Spesial
- Selesai membentuk daging hingga menjadi kurang lebih 20 buah, maka masukkan dulu ke Freezer selama 30-60 menit agar tekstur daging menjadi padat.
- Masak daging yang sudah diolah dengan mentega atau minyak panas dengan api kecil.
- Siapkan Bun (Roti Burger) yang telah dipanaskan sebelumnya
- Berikan mayonais dan saus sambal pada bun sesuai selera anda
- Lengkapi dengan sayuran seperti selada, timun, dan tomat serta guna mempercantik tampilan dan memperkaya rasa Burger buatan anda
- Taruh daging yang telah matang diatas Bun yang sudah dilengkapi dengan sayuran dan sebagainya, tambahkan keju 1 slice (per porsi bisa lebih)
- Dan, Selamat Menikmati!
Jangan lupa baca juga ya Resep Cara Memasak Nasi Goreng Enak
Subscribe to:
Posts (Atom)