Monday, June 17, 2013

Cara Membuat Nasi Goreng Enak

Cara Membuat Nasi Goreng Enak - Makanan adalah sesuatu yang menjadi kebutuhan semua orang. Begitu banyaknya jenis makanan yang tersedia di seluruh dunia, tapi belum tentu semuanya baik bagi kesehatan tubuh kita. Setiap orang mempunyai selera yang berbeda-beda terhadap sebuah makanan. Selain dari rasanya, penampilan dan cara penyajian makanan juga mempengaruhi selera orang yang ingin makan. Saat kita dirumah,terkadang kita kurang berselera dengan makanan yang tersaji di meja makan. Untuk itu kita bisa membuat menu makanan baru yang bahan-bahannya sudah ada tanpa perlu repot-repot mencari bahannya di warung atau di toko terdekat. Bahannya yaitu dari nasi putih, walaupun hanya sekedar nasi putih tapi itu lebih sehat dibandingkan dengan makanan cepat saji.

Olahan makanan dari nasi putih yang mudah dan praktis dibuat adalah nasi goreng atau yang lebih sering disebut dengan sebutan nasgor. Bagi anda yang belum mengetahui cara membuat nasi goreng sendiri, berikut ini adalah tips membuat nasi goreng di rumah. Ada dua cara untuk menyajikannya, ada yang memasak dengan bumbu yang dihaluskan dan ada juga yang menggunakan bumbu irisan. Apapun bentuk makanannya, jika itu hasil masakan kita sendiri pasti lebih berkesan dan lebih nikmat bila dibandingkan dengan nasi goreng yang kita beli di warung makan.
Cara Membuat Nasi Goreng Enak
image by resepcaramembuat.com

Cara Membuat Nasi Goreng dengan Bumbu Halus

Alat yang harus disiapkan:
- Wajan atau penggorengan beserta perlengkapannya
- Blender atau cobek

Bahan yang harus disiapkan :
- 250 gram nasi putih
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sendok teh penyedap rasa
- 3 sendok makan kecap manis
- 1 sendok makan garam
- 5 buah cabai  atau menurut selera
- 2 sendok makan margarin atau 3 semdok makan minyak goreng
- 1 butir telur

Cara Memasak:
(i) Haluskan bumbu yang sudah disiapkan (bawang merah, bawang putih, cabai, garam, penyedap rasa) menggunakan blender atau di uleg menggunakan cobek.

(ii) Setelah bumbu halus, siapkan wajan atau penggorengan di atas kompor. Silahkan masukkan margarin atau minyak goreng ke dalam wajan, tunggu minyaknya panas.

(iii) Setelah minyak panas, masukkan telur ke dalam wajan lalu di masak dan orak-arik sampai matang. Setelah telur matang lalu masukkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi dan aduk atau tumis hingga harum.

(iv) Kemudian masukkan nasi putihnya dan aduk hingga bumbunya merata. Setelah bumbu merata dan tercampur semua, kita tuangkan kecap manis ke dalam wajan, dan kemudian aduk-aduk hinggga merata. Setelah rata, nasi goreng siap disajikan.

Cara Membuat Nasi Goreng dengan Bumbu yang Diiris

Alat yang disiapkan:
- Wajan atau penggorengan dan perlengkapannya
- Pisau dan alas untuk mengiris
- Mangkuk kecil
- Sendok makan

Bahan yang harus disiapkan:
- 250 gram nasi putih
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sendok teh penyedap rasa
- 3 sendok makan kecap manis
- 1 sendok makan garam
- 5 buah cabai  atau menurut selera
- 2 sendok makan margarine atau 3 sendok makan minyak goreng
- 1 butir telur

Cara Memasak:
(i) Siapkan alas dan pisau untuk mengiris. Silahkan iris tipis bahan yang telah disiapkan tadi (bawang merah, bawang putih, cabai).

(ii) Siapkan wajan atau penggorengan di atas kompor, lalu masukkan 1 sendok makan minyak goreng atau setengah sendok makan margarine. Silahkan tunggu hingga minyak panas.

(iii) Sambil menunggu minyak panas, kocok telur di  dalam mangkuk dan beri setengah sendok teh garam. Setelah minyak panas, masukkan telur dan masak sampai matang lalu tiriskan.

(iv) Kemudian masukkan sisa minyak goreng atau margarin ke dalam wajan. Setelah minyak panas, masukkan bumbu yang sudah di iris dan aduk hingga harum. Setelah itu, masukkan nasi putih ke dalam wajan dan aduk terus hingga merata. Lalu masukkan garam dan penyedap rasa dan aduk lagi. Setelah merata, lalu masukkan kecap manisnya dan aduk-aduk sampai rata dan matang. Dan nasi goreng siap untuk disajikan.

Bagi yang kurang suka dengan telur bisa diganti dengan sosis atau ayam goreng. Untuk penyajiannya bisa di tambahkan kerupuk atau mentimun sebagai lalapannya. Lebih enak lagi jika dihidangkan saat masih hangat. Tapi setelah selesai makan jangan lupa untuk membersihkan peralatan yang digunakan untuk memasak tadi ya!!. Demikian Resep Cara Memasak Nasi Goreng Enak yang dapat saya jelaskan untuk anda. Semoga dapat bermanfaat.
Share artikel ke: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg

3 komentar: