Wednesday, March 12, 2014

Kiat Menghindari Handphone KW

Tidak hanya produk fashion impor seperti tas merk ternama yang banyak dibuat versi replika atau copynya, ternyata produk handphone yang sangat digemari konsumen juga menarik minat oknum produsen untuk memproduksi versi palsunya. Tujuannya ya tentu saja untuk mendapat keuntungan setinggi-tingginya; apalagi?

Handphone KW bisa sangat menarik bagi orang awam karena tampilan yang mirip sekali dengan handphone aslinya. Tampilan bisa mirip, tapi kualitasnya pasti berbeda jauh. Walau dijual dengan harga lebih murah, pembeli handphone KW tentu saja merugi karena mendapat barang kualitas rendah, apalagi jika penjual menutupi status sebenarnya alias menipu konsumen.

Berdasarkan tinjauan terkini para pengamat handphone, produk Samsung Galaxy S4 adalah jenis handphone yang paling banyak ditemui versi palsunya di berbagai pusat handphone di Jabodetabek. Sejak November tahun lalu, disinyalir mulai banyak beredar handphone Samsung Galaxy S4 palsu yang dijual dalam beberapa tingkatan harga -ekuivalen dengan kualitas yang dimiliki.  Semakin mahal harganya, tampilan fisik handphone KW ini akan semakin mirip dengan versi aslinya.
Kiat Menghindari Handphone KW
Image: justipz.blogspot.com
Beberapa tahun lalu ketika Nokia atau Blackberry masih sangat tinggi peminatnya, Anda ingat ngga ada trend handphone lokal yang meniru tampilan aslinya, tapi tetap dijual dengan merk sendiri dan ada perbedaan fisik yang jelas terlihat.  Yang ditemukan pada fakta handphone palsu yang sedang banyak beredar sekarang, oknum produsen memang sengaja membuat versi copy dari merk dan produk yang laku di pasaran.  Selain itu, dengan alasan tidak mau menipu, cukup banyak penjual handphone yang terus terang menjelaskan ke calon pembeli kalau status handphone yang dijual bukan yang asli.

Harga baru Samsung Galaxy S4 adalah di atas 5 juta rupiah, sedangkan versi KW dijual di antara kisaran harga 2-3 juta rupiah.  Lumayan jauh bedanya. Bagi yang lebih mementingkan gaya daripada fungsi dan kualitas, mungkin memiliki handphone KW tidak menjadi masalah, yang penting kelihatan tampil keren walau tentu ada setumpuk resiko yang harus diterima nantinya.

Jika Anda tergolong konsumen yang selalu memakai produk handphone asli dengan kualitas terjamin, perlu lebih berhati-hati lagi ketika sedang mencari handphone yang diinginkan di berbagai pusat handphone. Jangan mudah tergoda  potongan harga besar-besaran yang ditawarkan penjual dengan berbagai alasan. Misalnya, ngga mungkin kan Samsung Galaxy S4 yang sedang banyak peminatnya bisa ditawarkan sampai separuh harga?

Sangat penting untuk mencari tahu dulu tentang review produk, harga jual, tampilan dan seluruh fitur dari produk handphone yang diinginkan. Sumber informasi bisa didapat dari internet, koran, televisi, majalah atau tabloid khusus handphone.  Bekal pengetahuan produk ini sangat bermanfaat bagi Anda untuk terhindar dari upaya penipuan atau terjebak mendapatkan handphone KW.  Jangan lupa pastikan kesesuaian kartu jaminan berikut garansinya.  Kalau mau tahu cara yang paling aman untuk mendapatkan produk asli, belilah selalu produk handphone yang Anda cari di distributor resminya. Jadilah pembeli yang cermat dan cerdas ya.
Share artikel ke: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg

8 komentar:

  1. kalau saya pernah tertipu membeli Hp Nokia, harganya hampir setengah dari harga aslinya, pas saya sadari fitur-fiturnya tidak selengkap Hp yang asli.. Hp Kw itu memang paling mencolok dari segi harga yang murah ya..

    ReplyDelete
  2. Harga yang murah memang sangat 'menggoda' ya. Lain kali lebih teliti lagi :)

    ReplyDelete
  3. Tampilannya mirip tapi harganya jauh berbeda, karena itu handphone kw lebih banyak dicari, kalau saya nggak suka yang kw :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pilih handphone yang sesuai kemampuan daya beli kita saja. Yang penting asli dan jangan KW ya Mas Aldi...

      Delete
  4. Terkadang yang di toko ponsel ada yang ngejual hp KW tapi harga ori. Ada yang ketauan di salah satu tempat di Medan. :( Jadi memang bener ya kalo kita harusnya beli di distributor resmi. Rasanya ngga masalah kalopun lebih mahal sedikit, yang penting terjamin asli dan kualitasnya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Itu sih penipuan banget, kualitas KW harga ori.
      Setuju dengan Mbak Beby, yang penting terjamin asli dan kualitasnya. Tidak ada penyesalan di kemudian hari kan.

      Delete
    2. kalau saya lebih suka beli hape bekas mbak hahaha,
      :D

      Delete
  5. Dalam membeli Hp, harga memang nggak bohong buk.
    Tapi penjualnya yang bohong :D

    ReplyDelete