Semua resiko yang terkait dengan merokok bisa terjadi pada semua kelompok usia dan gender. Contohnya, resiko kesehatan seperti kanker paru-paru dan faktor-faktor yang tidak menyenangkan seperti badan bau asap dan penuaan kulit dini yang kerap kali dikaitkan dengan para perokok, siapapun itu. Dalam hal ini, ada yang harus disadari para wanita yang merokok; ternyata selain resiko merokok yang sudah umum Anda ketahui, masih ada sejumlah resiko tambahan dihadapi perokok wanita. Merokok memang lebih berbahaya untuk wanita!
Yuk, kita simak kemungkinan resiko tambahan berikut :
Pemakai Kontrasepsi
Wanita sudah menikah banyak yang menggunakan kontrasepsi untuk mengendalikan dan mengontrol kelahiran anak dalam keluarga. Jika seorang wanita perokok juga sedang menggunakan metode kontrasepsi tertentu, hal ini dapat menjadi resiko bagi kesehatan mereka. Sebagai contoh, beberapa kontrasepsi oral telah terbukti dapat meningkatkan tekanan darah, meskipun masih dalam tingkat aman dan minimal. Merokok, terutama jika Anda seorang perokok berat, dapat meningkatkan tekanan darah ke tingkat berbahaya, sehingga kombinasi dari keduanya berpotensi dapat meningkatkan peluang perokok wanita untuk terkena serangan jantung atau stroke.
Kesuburan dan Keselamatan Janin
image:telegraph.co.uk |
Resiko yang bisa terjadi pada kelahiran adalah dari lahirnya bayi yang lebih kecil sampai terjadinya bahaya serius seperti keguguran dan kelahiran mati. Pesannya sangat jelas dan sederhana: tidak merokok pada saat berusaha untuk hamil dan saat hamil.
Bagi wanita merokok yang mungkin belum merencanakan kehamilan dalam waktu dekat, merokok ternyata juga dapat meningkatkan peluang terjadinya menopause dini.
Jenis kanker tertentu.
Walau resiko kanker telah lama dikaitkan dengan merokok, ada dua jenis kanker yang lebih sering dialami wanita yaitu kanker leher rahim dan kanker payudara; dimana resiko terkena kanker tersebut jauh lebih besar dialami wanita yang merokok.
Jaringan leher rahim (serviks) yang telah terkontaminasi bahan kimia yang terkandung dalam rokok akan lebih rentan terkena kanker. Sedangkan untuk kanker payudara, merokok meningkatkan resiko terkena kanker ini hingga 75 %. Wanita perokok yang jika kemudian menderita kanker, ada kemungkinan kanker yang diderita lebih agresif dan lebih sulit untuk diobati.
Semua resiko di atas sangat mengerikan ya. Fakta ini hendaknya bisa membuka mata dan kesadaran wanita yang masih merokok untuk lebih termovitasi dan bersemangat untuk menghentikan kebiasaan buruknya, sebelum terlambat. Ini tentu saja berlaku juga untuk para pria, suami dan ayah yang bisa membahayakan orang-orang yang Anda sayangi terkena resiko sebagai perokok pasif.
Buat para remaja cewek yang merokok, yuk hidup lebih sehat, merokok ngga ada hubungannya dengan cara bergaul dan gaya hidup yang keren!
merokok memang berbahaya dan tidak ada untungnga bagi kesehatan
ReplyDeleteBetul, tapi yang merokok masih banyak ya :(
DeleteYang penting bisa di kurangilah, lagian pemerintah juga masih jualan sih :D
DeleteBagi Pemerintah kayaknya dilema juga sih, soalnya perusahaan rokok adalah salah satu pemberi pajak terbesar kan.
DeleteYa Mas Yobert, kalau untuk pria masih bisa mengurangi rokok dulu dan diimbangi dengan minum vitamin dan olahraga.
yang namanya merokok emang gk ada sehatnya, cuma nikmat sesaat tapi sakit berkepanjangan dan beresiko kematian
ReplyDeleteBetul sekali Mas Bayu..
DeleteBahkan bisa membunuh janin di kandungan kan. Sekarang peringatan di bungkus rokok memang lebih keras ya Mas Harum. Dulu kan "Merokok bisa mengakibatkan...." jadi "Merokok membunuhmu"
ReplyDeleterokok tidak ada keuntungannya malah akan merugikan
ReplyDeletejauhilah para wanita dan juga wanita
hehehehe
Rokok merugikan dan ngabisin uang ya Mas Onqi :)
DeleteMerokok itu membunuhmu... begitulah slogan baru yang tertulis dalam bungkus rokok.. dan itu benar.. makasih atas tulisannya :)
ReplyDeleteSlogan yang sangat keras ya Mas.
DeleteTerima kasih kembali Mas Senyum...
ternyata seperti itu, terima kasih informasinya, menarik dan bermanfaat, saya paling gak suka sama rokok, dan memang merokok efeknya sangat berbahaya, tidak hanya untuk wanita tetapi untuk semua umur
ReplyDeleteLebih baik gaya hidup sehat ya Mas Aldi...
DeleteSekali nyoba rokok, banyak yang ketagihan. Makanya banyak yang ngga bisa lepas. Mending ngga usah coba-coba deh, apalagi nyuruh anak beli rokok di warung -_-
ReplyDeleteSetuju banget Mbak Beby...
DeleteSelamat sore Mbak Lina dan Mbak Ririn yang baik hati, yang selalu
ReplyDeleteBerbagi kebaikan, Merokok dari dulu sampai sekarang sangat berbahaya
Buat semua pecandunya, apalagi bagi Kaum Wanoza (Perempuan)
Karena kadar Nikotin yang terkandung di dalam asap rokok sangat
Mengganggu pada jaringan darah dan organ tubuh kita, maaf jika salah :)
Seratus buat Mas Saud, efek rokok lebih berbahaya untuk wanita.
Deleteternyata begitu ya, makasih buat penjelasannya mbak....
ReplyDeletejadi, nambah wawasan saya..
Terima kasih kembali Mas Aan.
Deletebanyak sekali bahaya rokok ini ya mbak..tapi walau peringatan di rokok sudah makin keras dan semakin menakutkan pun rata-rata perokok tidak kapok ya
ReplyDeleteBetul Mas Jery, bahaya rokok banyak sekali. Perlu niat kuat untuk bisa berhenti ya Mas.
Deleteapapun alasannya untuk merokok, baik itu wanita atau priam atau waria dan tomboy...yang pasti merokok itu sangatlah tidak menyehatkan.......dan sangat sangat berbahaya buat kesehatan...jadi kalau mau mati secara pasti dan cepat...ya silahkan saja merokok....
ReplyDeletekeep happy blogging always,,,,salam dari Makassar :-)
Say no to cigarette ya Bang...
ReplyDeleteTapi sekarang wanita malah banyak banget yang merokok.
ReplyDeletePada gak menyadari bahayanya.
mungkin belum pada sadar kali ya mas hmmmm :)
Deletedisamping berbahaya juga kurang pantes aja mbk kalau wanita merokok, tapi seru juga ya misalnya dalam satu keluarga keduanya (pria&wanita) merokok, kan bisa join gitu. hehee
ReplyDeletehehehehe ada-ada aja nih mas budi :D
DeleteMasalah yang satu ini (merokok) sejak zaman raja Namruz memang sudah menjadi dilema. Segala propaganda anti merokok di seluruh dunia sudah digalakkan, namun hasilnya...!? selalu saja tidak optimal.
ReplyDeleteMalah beberapa ahli mengatakan ada tiga masalah di dunia yang tidak akan terselesaikan sampai akhir zaman, yaitu: Peperangan, prostitusi dan merokok.
Wah malah tambah ruwet ya teh Lina, namun mudah-mudahan melalui artikel ini, dapat mempengaruhi sebagian kecil saja para perokok (terutama kaum hawa) disekitar kita untuk segera meninggalkan kebiasaan buruknya itu, amin. (~_~)
terimakasih banyak mas atas komentar nya, semoga para perokok bisa pada sadar ya karena dampaknya negatif besar sekali ;)
Deletewaduh... serem banget yak, akibat merokok bagi para wanita. gak bs dibayangin euyy
ReplyDeleteiya sebaiknya kita menghindari dari merokok agar tidak terkena penyakit ;)
DeletePengendalian asap di lingkungan rumah minimal bisa di lakukan dengan usaha kecil lah ya Mba.
ReplyDeleteSalam