Sunday, April 13, 2014

Cara Membuat Kotak Berlangganan dan Memasangnya di Blog

Cara Membuat Kotak Berlangganan dan Memasangnya di Blog - Kotak berlangganan yang dipasang di blog mempunyai peran yang cukup penting bagi eksistensi dan kemajuan sebuah blog yang kita kelola. Tentu hal tersebut mempunyai dampak positif bagi blog. Ketika blog kita dikunjungi oleh visitor dan visitor merasa tertarik terhadap konten artikel yang disajikan dalam blog kita, bukan tidak mungkin bahwa mereka akan ketagihan untuk mengunjungi blog kita lagi dihari berikutnya. Dengan adanya widget kotak subscribe yang dipasang di blog dapat membantu visitor sitia kita untuk memperoleh update terbaru artikel dari blog kita.

Oleh karena itu, besar kemungkinan widget yang kita pasang tersebut dapat meningkatkan jumlah visitor blog kita setiap harinya. Silahkan baca lebih lanjut tentang Cara Meningkatkan Jumlah Pengunjung Blog. Dalam kesempatan kali ini saya akan share informasi tentang bagaimana caranya membuat widget kotak berlangganan di blog. Dalam hal ini saya akan menggunakan layanan gratis dari situs FeedBurner. Berikut merupakan langkah-langkahnya.
Cara Membuat Widget FeedBurner dengan Mudah Step by Step
Image by infoiki.blogspot.com

Cara Membuat Kotak Berlangganan dan Memasangnya di Blog

1. Pastikan bahwa anda sudah mempunyai akun Google. Apabila anda belum punya, silahkan baca Cara Membuat Akun Google dengan Mudah.

2. Apabila anda sudah punya akun Google, silahkan anda menuju situs FeedBurner di url ini http://feedburner.google.com/. Nanti anda akan menjumpai halaman seperti gambar di bawah ini. Jangan lupa, terlebih dahulu anda harus Log In di Akhun Google anda, sebelum mengunjungi halaman FeedBurner.
Cara Membuat Kotak Berlangganan
Keterangan:
Nomor 1 diisi dengan http://situsanda.com/feed apabila anda menggunakan WordPress dan apabila anda menggunakan Blogger maka diisi dengan http://situsanda.blogspot.com/feeds/posts/default

Silahkan ganti tulisan yang berwarna merah dengan nama alamat blog anda.

Langkah selanjutnya, silahkan klik tombol Next.

3. Kemudian anda akan menuju halaman seperti gambar di bawah ini.
Cara Memasang Widget Kotak Berlangganan
Keterangan:
Nomor 1 diisi dengan Judul Feed anda
Nomor 2 diisi dengan Alamat Feed anda

Setelah itu, silahkan klik tombol Next

Baca juga ya Daftar Situs Penyedia Hosting Gratis Terbaik

4. Langkah selanjutnya anda akan menjumpai halaman sepeti gambar berikut ini. Silahkan klik tombol Next saja untuk melanjutkan.
Cara Membuat dan Memasang Kotak Berlangganan di Blog
5. Setelah itu anda akan menuju halaman seperti gambar dibawah ini. Silahkan klik tombol Next saja.
Cara Bikin Widget Kotak Subscribe FeedBurner
6. Kemudian anda akan menuju halaman seperti gambar di bawah ini. Silahkan klik menu dengan tulisan Publicize yang sudah saya beri tanda panah merah.
Langkah-langkah Membuat Widget Kotak Subscribe
Baca juga  Cara Mengelola Blog yang Baik dan Benar

7. Setelah itu, anda akan menuju halaman seperti gambar di bawah ini. Silahkan klik tulisan Email Subcriptions yang berada pada sidebar kiri.
Kotak Subscribe Keren untuk Blog Website
8. Langkah selanjutnya silahkan klik tombol Activate.
Cara Bikin Widget Kotak Berlanggan Keren untuk Blogspot Blogger
9. Langkah berikutnya silahkan copy seluruh kode HTML/JavaSript yang berada didalam kotak.
Tutorial Cara Membuat Widget Keren untuk Berlangganan Artikel Postingan Blog
10. Untuk memasang widget kotak berlangganan di blogspot / blogger, silahkan anda menuju blog anda masing-masing > masuk ke Dashbor > pilih tab Tata Letak > klik tambah Gadget > pilih widget HTML/JavaScript > dan paste-kan seluruh kode yang sudah anda copy tadi > klik Save. Setelah itu lihat hasilnya. Apabila anda sudah melakukan langkah-langkah diatas dengan baik dan benar, maka hasilnya seperti gambar di bawah ini.
Widget Kotak Berlangganan di Blog Dicintai.Com
Demikian panduan tentang Cara Membuat dan Memasang Widget Kotak Berlangganan di Blog yang dapat saya sampaikan untuk anda. Semoga dapat bermanfaat. Jangan lupa baca juga posting menarik dan bermanfaat lainnya di Ririn's Blog tentang Cara Memasang Widget Alexa Rank di Blog.
Share artikel ke: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg

28 komentar:

  1. yeyeyeyeye.... selamat pagi min,... tutorial itu sy dh ada, sukses buat para adminnya yg selalu menyajikan konten yang maknyus.... :)

    ReplyDelete
  2. Wah cocok dipasang nih di blog, lumayan bisa naikan traffik, hampir semua pengguna internet memiliki alamat email, jd gampang ya Mbak syaratnya pengunjung memiliki alamat email bisa berlangganan artikel/breaking news blog kita

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mas, sebaiknya dioptimalkan penggunaan widget subscribe ini untuk meningkatkan jumlah pengunjung ;)

      Delete
  3. Keren ini masih asli, belum di modifikasi...
    Tampilannya sangat sederhana namun tidak terlalu memberatkan blog...

    ReplyDelete
  4. Kalo dah langganan apa visitor kita kurang. Kan udah liat di email.

    ReplyDelete
    Replies
    1. sepertinya nggak kurang mas, tapi bisa naik traffic nya :)

      Delete
    2. Iya, saya juga mencopot widget ini karena menduga pembaca akan membaca artikel di e-mail masing-masing, kan sudah lengkap di sana, atau harus dibatasi jumlah katanya ya Mbak (tidak full artikel)?

      Delete
    3. Iya,bisa dibatasi artikel nya mas. Nanti, yang dikirim hanya ringkasan nya saja. Contohnya ini http://kitaabah.com/ina/directory/sekilas-tentang-blog-dicintai-com

      Delete
  5. klo pasang kotak ini di blog jdi memudahkan pengunjung mengetahui update artikel kita ya mbk

    ReplyDelete
  6. memasangnya tidak repot yaa mbak, semua sudah di sediakan feedburner, kita tinggal mengikuti petujuknya dengan benar. terima kasih mbak :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya tinggal diri kita aja apakah mau memanfaatkan fasilitas gratis tersebut atau nggak ya mas :)

      Delete
  7. Selama ini belom pernah berlangganan blog. Hahah.. Biasanya cuma website tertentu doank :p

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sebenarnya apabila kita sudah memfollow blog orang lain, secara tidak langsung kita sudah berlangganan update artikel terbaru dari blog tersebut kak, yakni update blog nya muncul di dashboard blogger kita :)

      Delete
  8. wah makasih nih sharenya,,,, tapi mau tanya nih mbak,

    ReplyDelete
  9. Bisa di coba nih Mba untuk mempraktekan cara membuat kotak berlangganan untuk di pasang di blog.


    Salam

    ReplyDelete
  10. Ijin bookmarks mbak,sangat penting nih.ntar klo di perlukan tinggal praktek.trims ya!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nggak di bookmark juga nggak apa-apa kok. Nggak ada yang maksa :)

      Delete
  11. Sebaliknya saya menon-aktifkannya mbak, soalnya suka dijadikan auto blog bagi yang enggak bertanggungjawab sih hehe

    Tapi memang enggak ada pengaruhnya sekalipun udah non aktif pada pengunjungnya hehe

    ReplyDelete
  12. berati ada kekurangan ada kelebihan dari berlangganan ini ya :D

    ReplyDelete
  13. iya sih mbak eka ada juga yang hobi membuka email buat mengetahui update yang ingin diikuti nya kayakna bener juga subscribe via email dibutuhkan buat di share diblognya :)

    ReplyDelete
  14. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  15. Setelah saya praktekkan langkah membuat subscribe by mail nya ternyata berhasil. Makasih ya mbak Ririn. mbak membuat informasinya terperinci dan bisa dilakukan oleh pemula seperti saya.

    ReplyDelete
  16. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  17. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  18. akhirnyaa bisa juga pasang subscribe nya,, thanx,,, ^__^

    mampir juga ya: http://bloggreenworldgroup.blogspot.com/2014/05/produk-pelangsing-badan-yang-aman-dan.html

    ReplyDelete